Matamata.com - Sejumlah artis dan pesohor tanah air berbondong-bondong menunjukkan dukungan bagi Palestina. Salah satunya ialah pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang ikut melakukan aksi nyata bagi warga Gaza.
Lewat postingan di akun Instagramnya, mereka membuka donasi yang mana hasilnya akan diberikan untuk membantu warga Palestina yang sedang diserang Israel.
"Aku, Nagita, Rafathar, Rayyanza, & all tim RANS, bermaksud menggalang donasi untuk saudara kita di Palestina," tulisnya pada postingannya, Jumat (3/11/2023).
Baca Juga:
Bikin Kerutkan Dahi, Raffi Ahmad Pasang Tarif Rp600 Juta Bila Ingin Undang Bandnya Selama 2 Jam
Postingan Raffi Ahmad itu kemudian menuai beragam komentar. Apalagi sebelumnya banyak netizen yang mempertanyakan tindakan nyata keluarga Raffi Ahmad sebagai artis yang cukup berpengaruh di Tanah Air.
"MasyaAllah Alhamdulillah ini yang saya tunggu tunggu dari A rafi dan mbak gigi sekeluarga karena kalian followers terbesar akhirnya kalian bersuara untuk membantu saudara saudara kita yang terzholimi di palestina," komentar penggemar mereka lega.
"Makasih sudah menunjukkan dukungan kepada Palestina a Rafi.. Semoga banyak artis lain yang mengikuti jejak a Rafi dan speak up tentang Palestina," komentar netizen.
"Mantap AA,,kita sebagai muslim juga harus punya strategi,,,kita memang tidak bisa membantu melawan menggunakan senjata,,,tapi kita bisa membantu dengan cara yg lain,,,contohnya seperti AA lakukan sekarang,,," komen netizen.
"Rexona emang produk mereka,,tapi dari upah yg mereka bayarkan, bisa di jugakan untuk membantu palestina dan itu tidak dilarang, kecuali membantu dari hasil curian, itu jelas dilarang, jadi buat hetters ayo berfikir jernih," lanjutnya.
Baca Juga:
Raffi Ahmad Bikin Publik Kecewa gegara Ajak Keluarga ke McDonald's: Sangat Disayangkan
"Seharusnya kita mengapresiasi RANS karena mereka mendukung palestina dan tidak takut kehilangan brand/iklan kalau artis lain ada yg takut ada yg netral karena takut kehilangan brand/iklan," tambah yang lain.
Netizen lain juga mengingatkan Raffi dan tim untuk ikut gerakan boikot brand-brand yang sudah mendukung Israel.
"Jangan lupa boikot semua produk yang mendukung Israel yang A Raffi," komentar netizen.
Namun ada saja netizen julid dengan aksi buka donasi yang dilakukan Raffi Ahmad dan tim RANS Entertainment.
Netizen tersebut menilai tanpa membuka donasi seharusnya RANS Entertainment bisa menyumbang dengan dana sendiri.
"Rans gak usah buka donasiā¦ Duit Rans Buat donasi 2M aja udah cukup kok gak seberapa dr Tas branded nya Nagita!! Malu aahh masa Ngaku Sultan Buka Donasi," celetuk netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
-
Gelar 'Jajarans Festival' yang ke-5, Nagita Slavina Suka Varian Mi dan Bihun
-
Ramaikan Pilkada 2024, Raffi Ahmad Dukung Ruksamin Jadi Calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Ini Alasannya
-
Sindir Ibadah Haji Nagita Slavina, Nikita Mirzani soal Wanda Hara Nyamar Pakai Cadar di Kajian Hanan Attaki: Sadar, Lo Tuh Salah!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar