Matamata.com - Sinopsis Chief Detective 1958 di bawah ini wajib kamu simak karena dramanya sudah dikonfirmasi untuk tayang tahun ini. Ini adalah drama Korea baru yang akan dibintangi oleh Lee Je Hoon setelah kesuksesan Taxi Driver 2 tahun lalu.
Chief Detective 1958 adalah drama baru yang akan tayang di MBC pada bulan April 2024 mendatang. Lee Je Hoon, Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, Yoon Hyun Soo, Seo Eun Soo, Choi Duk Moon, Jung Soo Bin, dan Choi Bool Am siap bergabung di drama keren ini.
Sebelum tanggal resmi penayangan drama ini diumumkan, simak yuk sinopsis Chief Detective 1958 di bawah ini! Kepoin juga potret pembacaan naskah dan kenalan dengan karakter di dramanya melansir dari Soompi, Instagram resmi MBC, dan sumber lainnya. Check this out!
Baca Juga:
5 Drama Korea Tayang Bulan Februari 2024, Ada A Killer Paradox dan Wedding Impossible
Sinopsis Chief Detective 1958
Chief Detective 1958 akan dipimpin oleh sutradara Kim Sung Hoon dan penulis Kim Young Shin. Drama ini akan dibintangi oleh Lee Je Hoon, Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, Yoon Hyun Soo, Seo Eun Soo, Choi Duk Moon, Jung Soo Bin, dan Choi Bool Am.
Chief Detective 1958 adalah sebuah prekuel dari serial klasik Korea yakni Chief Inspector yang tayang selama 18 tahun dari tahun 1971 hingga 1989 lalu. Di masa kejayaannya, serial ini mendapat rating yang sangat tinggi yaitu hingga 70 persen.
Baca Juga:
Sinopsis Wedding Impossible, Drama Korea Baru yang Menampilkan Jeon Jong Seo dan Moon Sang Min
Bila drama aslinya mengambil latar di tahun 1970-an dan 1980-an, Chief Detective 1958 akan berlatar lebih awal yakni pada tahun 1958. Chief Detective 1958 akan menyoroti kisah Park Young Han (Lee Je Hoon), detektif dengan rekor tingkat penangkapan tertinggi untuk pencuri kecil di pedesaan.
Park Young Han yang penuh semangat datang ke Seoul dan bekerja sama dengan tiga rekannya yang karismatik untuk melawan korupsi. Chief Detective 1958 akan rilis perdana pada bulan April 2024 mendatang di MBC.
Pemain Chief Detective 1958
Baca Juga:
4 Fakta Royal Loader: Drama Korea Baru Lee Jae Wook, Lee Jun Young, dan Hong Su Zu
Lee Je Hoon siap menjadi Park Young Han versi muda di Chief Detective 1958. Dia merupakan seorang detektif tangguh dan penuh semangat yang baru saja tiba di Seoul dari pedesaan.
Saat pembacaan naskah, aktor veteran Choi Bool Am yang memerankan Park Young Han di serial aslinya juga turut hadir. Penampilan spesialnya dan chemistry-nya dengan Lee Je Hoon tentu patut dinantikan di drama ini.
Lee Dong Hwi siap mengesankan penonton lewat aktingnya sebagai detektif Kim Sang Soon dari Kantor Polisi Jongnam. Merasa muak dengan korupsi yang terjadi di masyarakat, Kim Sang Soon lalu bertemu dengan Park Young Han, detektif tanpa kompromi yang mengubah hidupnya.
Baca Juga:
13 Drama Korea Tayang Bulan Januari 2024, Ada A Shop for Killers dan Doctor Slump
Choi Woo Sung akan menjadi pemuda dengan kekuatan yang luar biasa bernama Jo Kyung Hwan. Dia bekerja di Kantor Polisi Jongnam dengan keinginan untuk menjadi seperti Park Young Han yang berdedikasi untuk negaranya.
Yoon Hyun Soo siap memainkan peran sebagai Seo Ho Jung di Chief Detective 1958. Seo Ho Jung adalah pria tampan dengan latar belakang elite yang akan menjadi "ahli strategi" di Kantor Polisi Jongnam.
Seo Eun Soo akan memerankan pemilik toko buku Jongnam Seorim yang cantik dan punya pengetahuan luas bernama Lee Hye Joo. Lee Hye Joo akan memainkan peran penting dalam penyelidikan melalui pengetahuannya dengan membaca novel misteri atau bantuan informan di sekitarnya.
Aktor senior Choi Duk Moon akan berperan sebagai mentor Park Young Han yang bernama Yoo Dae Chun. Dia merupakan petugas polisi veteran yang memiliki rasa tanggung jawab yang kuat.
Sementara itu, aktris muda Jung Soo Bin juga akan bergabung sebagai Bong Nan Sil di drama Chief Detective 1958. Bong Nan Sil adalah gadis SMA yang menyukai novel misteri.
Alasan Nonton Chief Detective 1958
Merupakan prekuel dari serial klasik Korea yang sukses dan berlangsung selama 18 tahun, jelas Chief Detective 1958 sayang banget buat dilewatkan. Apalagi ini adalah penampilan anyar Lee Je Hoon setelah kesuksesan Taxi Driver 2 dan aktor veteran Choi Bool Am dari serial aslinya akan jadi special appearance.
Chief Detective 1958 adalah drakor anyar Lee Dong Hwi usai Big Bet dan drama baru Choi Woo Sung yang patut dinanti selain Running Mate. Yoon Hyun Soo yang juga akan bergabung di Running Mate baru menamatkan A Good Day to Be A Dog, sementara Seo Eun Soo teranyar tampil di drama Unlock My Boss tahun 2022.
Aktor Choi Duk Moon bergabung di drama Payback: Money and Power, Miraculous Brothers, Moving, The Deal, dan A Bloody Lucky Day tahun 2023 lalu. Sementara itu, Jung Soo Bin teranyar curi atensi di Island tahun 2022-2023.
"Para aktor memiliki sinergi yang luar biasa. Choi Bool Am yang memerankan Park Young Han di serial aslinya juga bergabung dengan kami hingga membuat pembacaan naskah menjadi lebih bermakna," kata tim produksi drama Chief Detective 1958 melansir dari Soompi.
Itu dia sinopsis Chief Detective 1958, drama Korea baru yang dibintangi oleh Lee Je Hoon, Lee Dong Hwi, Seo Eun Soo, dan masih banyak lagi. Chief Detective 1958 akan tayang perdana pada bulan April 2024 mendatang di MBC, jadi nantikan kabar selanjutnya soal tanggal mainnya ya!
Berita Terkait
-
Audi Marissa Kunjungi Lokasi Syuting Queen of Tears Hingga Lovely Runner: The Real Pencinta Drakor!
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
-
Byeon Woo Seok Pacaran dengan Model Jeon Ji Su, Ini Kata Agensi
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas