Matamata.com - Kabar bahagia kini datang dari Aishwarya Rai dan putrinya, Aaradhya. Pasalnya, ibu dan anak ini dinyatakan sembuh dari Covid-19 usai 10 hari dirawat di rumah sakit.
Kini, Aishwarya Rai dan putrinya, Aaradhya sudah diperbolehkan pulang ke rumah.
Kabar bahagia itu disampaikan suami Aishwarya Rai, Abhishek Bachchan di Twitter. Sedangkan Abhishek bersama ayahnya, Amitabh Bachchan masih harus dirawat di rumah sakit, juga karena Covid-19.
"Syukurlah Aishwarya dan Aaradhya telah terbukti negatif dan keluar dari rumah sakit. Mereka kini pulang ke rumah. Ayahku dan saya masih di rumah sakit di bawah perawatan staf medis," kata Abhishek Bachchan.
Kabar keluarga Bachchan terkena virus corona menjadi sorotan di India.
Amitabh Bachchan dan Abhishek Bachchan mengaku positif Covid-19 pada 11 Juli. Aishwarya Rai dan putrinya dites positif sehari kemudian, namun baru masuk rumah sakit pada 17 Juli, setelah muncul gejala.
Keluarga Bachchan yang terjangkit virus corona menjadi salah satu berita paling mengejutkan selama sepekan terakhir.
Maklum, Bachchan merupakan salah satu keluarga aktor paling terkenal di India, bahkan dunia. (Ferry Noviandi)
Berita Terkait
-
Unggah Foto Cium Bibir Anak, Menantu Amitabh Bachchan Kena Hujat: Gak Etis!
-
5 Film Terbaru Aishwarya Rai yang Lagi Ultah ke-49, Ada Fanney Khan dan Ponniyin Selvan: I
-
Pegang Tangan Aaradhya di Bandara, Menantu Amitabh Bachchan Kena Julid: Biarin Mandiri
-
9 Potret Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan, Makin Mesra dan Harmonis di Usia Pernikahan ke-15
-
4 Fakta Ponniyin Selvan, Film Terbaru Aishwarya Rai Setelah 4 Tahun Vakum
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!