Linda Rahmadanti | MataMata.com
Valentino Rossi (Instagram @valeyellow46)

Matamata.com - Valentino Rossi mengeluhkan demam dan tulangnya sakit. Karena hal ini ia langsung memanggil dokter untuk bergegas memeriksanya. Kondisinya kini dinyatakan positif terjangkit Covid-19.

"Sayangnya, pagi ini aku bangun dan merasa tidak baik. Tulangku sakit dan aku sedikit demam, jadi aku langsung memanggil dokter yang mengujiku dua kali," tulis Valentino Rossi lewat fitur IG Story.

Sebelumnya, Valentino Rossi menjalani tes cepat PCR pertama, hasilnya negatif. Namun ketika diperiksa untuk yang kedua kali, Valentino Rossi dinyatakan positif.

Baca Juga:
4 Mantan Kekasih Valentino Rossi yang Bikin Klepek-Klepek

Juara dunia MotoGP tujuh kali dari tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi [Shutterstock]

"Hasil 'tes cepat PCR' menunjukkan negatif, seperti tes yang aku jalani pada Selasa. Tapi tes kedua, yang hasilnya dikirimkan ke aku pukul 16:00 sore ini, sayangnya positif," tulis Valentino Rossi.

Gara-gara terinveksi virus corona, Valentino Rossi pun sepertinya tak akan ikut balapan di Aragon.

"Aku sangat kecewa bahwa aku akan melewatkan balapan di Aragon. Aku ingin optimistis dan percaya diri, tapi aku kira seri kedua di Aragon akan tidak mungkin juga buat aku," ucapnya.

Baca Juga:
6 Pesona Cantik Francesca Sofia Novello, Pacar Seksi Valentino Rossi

Valentino Rossi sebelumnya masih tak percaya dengan kondisinya, karena dirinya merasa sudah melakukan isolasi mandiri dengan sangat baik.

"Aku sedih dan marah karena aku telah melakukan yang terbaik untuk menghormati protokol dan meski tes yang aku jalani pada Selasa negatif, aku mengisolasi diri sejak tiba dari Le Mans. Ini kenyataannya, dan aku tidak bisa melakukan apa-apa untuk mengubah situasi ini. Aku sekarang akan mengikuti saran medis, dan aku harap bisa segera merasa baik," ucapnya.

Valentino Rossi (Instagram/@valeyellow46)

Yamaha mengonfirmasi Rossi kembali ke rumahnya di Tavulia, Italia setelah Grand Prix Prancis dan kondisinya akan dimonitor oleh staf medis tim tersebut.

Baca Juga:
5 Momen Seru Ulang Tahun ke-40 Valentino Rossi, Pacar Beri Kado Ini

Bakal melewatkan dua seri di Aragon, pebalap tim Monster Energy Yamaha itu sebelumnya telah mengalami rentetan gagal finis di tiga balapan terakhir yang membuat pebalap Italia itu terlempar ke peringkat 13 klasemen dengan jarak 57 poin dari Fabio Quartararo di puncak. (Antara)

Load More