Senin, 23 Desember 2024
Ade Wismoyo | MataMata.com Rabu, 28 Desember 2022 | 07:30 WIB

Matamata.com - Acara Gender Reveal Party Alvin Faiz Dikritik Kebarat-baratan: Anak Ustaz Kok Begini?

Menginjak usia 7 bulan kehamilan, Henny Rahman dan Alvin Faiz menggelar acara tasyakuran dan pengajian baru-baru ini.

Selain tasyakuran dan pengajian, acara peringatan 7 bulan kehamilan Henny Rahman juga diisi oleh agenda gender reveal party.

Baca Juga:
9 Potret Gender Reveal Anak Henny Rahman dan Alvin Faiz, Dikritik Tak Cerminkan Keluarga Ustaz

Dari unggahan yang beredar, Alvin Faiz dan Henny Rahman berdiri di depan balon misteri yang berisi jawaban teka-teki jenis kelamin anaknya.

Jika balon yang muncul berwarna pink, maka jenis kelamin anak Alvin Faiz berarti perempuan. Begitu pula jika balon yang muncul berwarna biru, maka jenis kelamin anak Alvin Faiz berarti laki-laki.

"Inilah jenis kelamin anak Alvin dan Henny," bunyi keterangan yang disertakan.

Baca Juga:
Acara Gender Reveal Party Alvin Faiz Dikritik Kebarat-baratan: Anak Ustaz Kok Begini?

Alvin Faiz dan Henny Rahman kemudian kompak memecahkan balon misteri tersebut yang segera muncul balon-balon kecil berwarna biru.

"Congrats Baby Boy," sambung keterangan tersebut.

Cuplikan video acara gender reveal party Henny Rahman dan Alvin Faiz ini menyebar luas di sejumlah akun gosip.

Baca Juga:
Gelar Pengajian 7 Bulanan, Henny Rahman Istri Alvin Faiz Ungkap Calon Jenis Kelamin Anak Kedua

"Lancar sampai lahiran buat Mbak Rahman," tulis akun gosip Instagram @rumpi_gosip, ditilik pada Selasa (27/12/2022).

Perihal itu, sejumlah netizen ramai mengkritik acara gender reveal baby Alvin Faiz dan Henny Rahman yang dianggap kebarat-baratan.

"Udah ala-ala Barat ya," tulis seorang netizen.

Baca Juga:
Datangi Akikah Anisa Rahma, Alvin Faiz dan Henny Rahman Dicap Salah Kostum

"Dulu sama Larissa dia gak begitu. Dia nurut apa aja ya sama Henny, kasihan," kata netizen lain.

"Anak ustaz kok begini kelakuannya?" tutur netizen yang lainnya.

Ulasan selengkapnya bisa disimak lewat video di atas ya!