Artis Korea

Matamata.com - Ngomongin drama Korea memang seolah tidak ada matinya.

Tidak hanya soal penulis naskah atau cerita drama itu sendiri yang menarik perhatian, melainkan juga couple-nya.

Bisa dibilang pasangan aktor dan aktris yang serasi dan bisa membangun chemistry akan mempengaruhi bagus atau tidaknya suatu drama itu nanti.

Baca Juga:
About Time Tayang Perdana, Akting Lee Sung Kyung Jadi Sorotan

Nah, buat kamu yang juga menilai bagus atau tidaknya suatu drama berdasarkan couple yang membintanginya, maka 5 pasangan Kdrama terbaru ini pasti bakal bikin kamu antusias.

Beberapa di antara mereka masih mempertimbangkan naskahnya, tapi yang lainnya sudah dikonfirmasi untuk mengisi slot drama kisaran paruh kedua tahun 2018. Siapa saja mereka? Check them out!

1. Hyun Bin dan Park Shin Hye

Baca Juga:
Setelah Jadi Aktor, Harry Styles Kini Mencoba Jadi Produser Film

Sudah hampir dua tahun enggak main drama sejak drama Doctors bareng Kim Rae Won tahun 2016 lalu, akhirnya Park Shin Hye bakal balik lagi nih, guys!

Si aktris ditawarin jadi pemeran utama di drama garapan PD Secret Forest dan penulis naskah W, Queen in Hyun’s Man, dan Nine: Nine Times Time Travel berjudul Memories of the Alhambra.

Yang bikin netter makin histeris adalah lawan mainnya.

Yup, Hyun Bin yang terakhir main drama Hyde, Jekyll and I bersama Han Ji Min tahun 2015 lalu ini diincar jadi pemeran utama pria.

Di sini Hyun Bin bakal memerankan seorang CEO perusahaan investasi yang sedang bepergian ke Spanyol dan tinggal di sebuah penginapan yang diurus oleh Park Shin Hye.
Kisah ini akan semakin menarik dengan sentuhan fantasi dan melodrama.

Drama ini sudah dikonfirmasi oleh keduanya dan rencananya akan tayang di stasiun TV tvN sekitar paruh kedua tahun 2018 mendatang. Tunggu update selanjutnya ya.

2. Song Joong Ki dan Kim Ji Won

Kabar couple terbaru yang bikin netter antusias adalah reuninya Song Joong Ki dan Kim Ji Won.
Sempat main bareng dalam drama populer berating tinggi Descendants of The Sun, mereka siap comeback dengan drama baru berjudul Asadal.

Blossom Entertainment, selaku agensi dari Song Joong Ki dan KingKong Entertainment, yang merupakan agensi dari Kim Ji Won membenarkan adanya tawaran tersebut dan bahwa keduanya telah setuju untuk bergabung.

Drama berlatar belakang sejarah Korea yang ditulis oleh penulis drama sukses Tree With Deep Roots dan Six Flying Dragons ini rencananya akan tayang di stasiun TV tvN kisaran paruh kedua 2018.

Ditunggu tanggal mainnya ya.

3. Lee Seung Gi dan Suzy

Paruh kedua tahun 2018 bakal lebih meriah dengan kehadiran drama baru berjudul Vagabond.

Ini adalah drama blockbuster dengan anggaran hingga 325 miliar yang naskahnya ditulis oleh penulis yang telah menelurkan drama-drama sukses, seperti Giant dan Monster.

Menariknya tim produksi sedang mengincar Lee Seung Gi yang sebelumnya sukses dengan drama comeback-nya Hwayuki, dan Suzy, yang kemarin baru saja mendapatkan penghargaan lewat perannya di While You Were Sleeping.

Vagabond berkisah tentang seorang pria biasa yang karena suatu kejadian tak terduga justru terlibat dalam penyelidikan kasus korupsi yang terjadi di negaranya.

Drama bertema mata-mata ini sudah mengonfirmasi aktor Shin Sung Rok sebagai pemeran utama keduanya.

Bila mereka setuju, ini merupakan reuni antara Lee Seung Gi dan Suzy setelah drama pertama mereka Gu Family Book yang rilis tahun 2013 lalu. Siapa yang udah enggak sabar?

4. Park Shi Hoo dan Song Ji Hyo

Sukses comeback dengan drama akhir pekan berating tinggi, My Golden Life, pasca kekerasan seksual yang dilakukannya, Park Shi Hoo kini mendapat tawaran drama baru lagi.
Drama KBS berjudul Lovely Horribly ini juga mengincar sang member utama Running Man, Song Ji Hyo, sebagai lawan mainnya.

Bergenre horror romantic, Lovely Horribly menceritakan seorang ghostwriter atau penulis anonim yang plot naskahnya benar-benar terjadi dalam kehidupan nyata.

Song Ji Hyo ditawari peran sebagai penulis naskah ramalan, dan Park Shi Hoo akan berperan sebagai aktor populer yang trauma karena penculikan.

Drama ini rencananya tayang kisaran Agustus mendatang.

Jika setuju, ini akan menjadi drama comeback Song Ji Hyo di stasiun TV nasional sejak Mandate of Heaven bersama Lee Dong Wook lima tahun lalu.

5. Choi Jin Hyuk dan Song Ha Yoon

Tim produksi drama Diabolic Happiness sudah mengonfirmasi dua pemeran utamanya yaitu Choi Jin Hyuk dan Song Ha Yoon.

Keduanya merupakan pilihan yang tepat karena sama-sama menghasilkan drama sukses tahun 2017 lalu, yakni Choi Jin Hyuk lewat Tunnel dan Song Ha Yoon saat berakting dalam Fight For My Way.

Diabolic Happiness merupakan serial TV dengan genre komedi romantis.

Drama ini menceritakan tentang Choi Jin Hyuk, seorang dokter jenius yang menderita sindrom Cinderella Memory Disorder.

Karakternya akan dikisahkan jatuh cinta pada mantan artis populer yang diperankan oleh Song Ha Yoon.
Drama ini sudah memulai proses syuting sejak bulan April 2018. Enggak sabar, ya?

Jadi, siapa nih couple yang paling kamu tungguin banget comeback-nya? Semoga mereka semua konfirmasi dan dramanya booming semua ya. Jangan lupa tunggu terus update-nya. Selamat menonton!

Load More