Matamata.com - Pihak promotor IME Indonesia akhirnya resmi merilis seatplan dan harga tiket untuk pegelaran konser tunggal perdana BLACKPINK di Indonesia. Hal tersebut diumumkan langsung oleh mereka di Instagram belum lama ini.
"BLINKs (sebutan fans BLACKPINK) kalian siap? Girlband terpanas BLACKPINK mengonfirmasi untuk tur konser pertama mereka. Dan satu di antaranya akan digelar di Jakarta," tulis IME Indonesia mengawali.
IME Indonesia melanjutkan tiket konser pelantun Ddu Du Ddu Du ini bakal terbagi dua bagian yakni festival (standing) dan seating. Harga termurah yakni Bronze dijual senilai Rp 1.100.000.
Sedangkan tiket termahal dibanderol seharga Rp 2.500.000 untuk kategori Diamond. Lalu ada juga Platinum (Rp 2.350.000), Ruby (Rp 2.250.000), dan Jade (Rp 1.450.000).
Seluruh pemilik tiket empat kategori di atas bisa menyaksikan pertunjukkan secara festival dengan posisi lebih dekat panggung utama.
Selanjutnya, selain Bronze, ada tiga kategori seating lainnya. Sebut saja Gold (Rp 1.950.000), Silver (Rp 1.650.000) dan Jade (Rp 1.450.000).
Penjualan tiket sendiri baru akan dibuka pada 7 Desember 2018 secara online di website resmi Tiket.com.
Seperti diketahui, BLACKPINK yang digawangi Lisa, Rose, Jisoo dan Jennie dijadwalkan menggelar konser di Tanah Air pada 20 Januari 2019 sekira pukul 18.30 WIB.
Rencananya, konser bertajuk '2019 World Tour Blackpink: In Your Area' akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan.
Berita ini sudah dipublikasikan di Suara.com.
Berita Terkait
-
Terungkap! Jennie BLACKPINK Dituding Punya Video Syur dengan Pewaris BMW
-
Penampakan Rumah Mewah Lisa BLACKPINK Seharga Rp63 Miliar di Beverly Hills, Amerika Serikat
-
Wow! Lisa BLACKPINK Beli Rumah Mewah di Beverly Hills AS, Seharga Rp64 Miliar
-
Keren! Angga Yunanda Punya Cerita di Balik Keakrabannya dengan Lisa BLACKPINK
-
Setelah Foto Bareng Lisa, Annga Yunanda Kenang Momen Nonton Konser BLACKPINK
Terpopuler
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
Terkini
-
Ultah Anak Pertama Nikita Willy Dimeriahkan dengan Sunatan Massal: Berbagi Kebahagiaan Lewat Aksi Sosial
-
Lee Min Ho Pamer Gaya Santai Nikmati Pizza dan Ayam Goreng: Apa Itu Seblak?
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!