Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
MV Terbaru BLACKPINK, Kill This Love (Soompi)

Matamata.com - BLACKPINK comeback dengan video musik baru yang sengit lewat Kill This Love. Jennie, Lisa, Rose dan Jisoo tampil atraktif di MV terbarunya ini.

Pada tanggal 5 April tengah malam waktu Korea, BLACKPINK kembali dengan mini album baru mereka Kill This Love. Ini menandai kembalinya mereka yang pertama sejak Juni tahun 2018 lalu.

Koreografi baru BLACKPINK digambarkan sangat stylish dan menakjubkan secara visual untuk lagu baru ini. YG Entertainment menyebut karya ini adalah hasil dari kurang lebih empat koreografer terkenal di dunia.

Baca Juga:
Sekelas Dunia, Ini 5 List Lagu di Mini Album Terbaru BLACKPINK

Tak lama setelah rilis, BLINK menyemarakkan Twitter rilisnya lagu baru BLACKPINK dengan tagar #KILLTHISLOVEwithBLACKPINK. Postingan ini pun langsung menyedot perhatian publik dan menjadi trending topic dunia.

MV Terbaru BLACKPINK, Kill This Love (Soompi)

Ini 3 hal menarik Kill This Love!

1. Intro Lagu

Baca Juga:
Tampil Maskulin tapi Seksi, Gaya BLACKPINK di Teaser Poster Kill The Love

Pertama, para penggemar senang dengan kembalinya intro grup BLACKPINK in your area dari lagu debut mereka BOOMBAYAH.

2. Penampilan Member yang Atraktif

Rosé dan Jisoo mengesankan semua orang dengan akting dan vokal mereka, sementara Lisa dan Jennie sekali lagi membuktikan bahwa mereka adalah bintang multitalenta.

Baca Juga:
Rambut Blonde, Jennie BLACKPINK Tampil Memukau

MV Terbaru BLACKPINK, Kill This Love (Soompi)

3. Tembus 20 Juta Views

Hanya beberapa jam setelah dirilis, video musik terbaru BLACKPINK telah membuat rekor baru!

Dilansir Soompi, kira-kira pada pukul 4:13 pagi waktu Korea pada tanggal 5 April, video musik BLACKPINK untuk judul lagu baru mereka Kill This Love telah melampaui 10 juta tampilan di YouTube. Ini berarti hanya butuh waktu 4 jam 13 menit untuk mencapai tonggak pencapaian grup.

Kill This Love sekarang menjadi video musik grup K-pop tercepat yang mencapai angka 10 juta, memecahkan rekor sebelumnya 4 jam dan 16 menit yang ditetapkan oleh IDOL milik BTS pada bulan Agustus tahun lalu. Ini mungkin juga video musik tercepat sepanjang masa untuk mencapai tonggak sejarah di YouTube, lho.

MV Terbaru BLACKPINK, Kill This Love (YouTube)

Tak sampai di situ, kira-kira pukul 9:38 pagi waktu Korea pada tanggal 5 April, Kill This Love BLACKPINK melampaui 20 juta penayangan di YouTube, menjadikannya video musik girl grup K-pop tercepat yang pernah melakukannya.

Kill This Love mencapai tonggak sejarah hanya dalam sembilan jam dan 38 menit, memecahkan rekor sebelumnya 10 jam dan 27 menit yang diraih YES or YES milik TWICE pada bulan November.

Selamat untuk BLACKPINK atas pencapaian lagu barunya!

Load More