Matamata.com - Sedikit bocoran mengenai lagu teranyarnya dibocorkan BTS. Akun Twitter resmi Big Hit Entertainment selaku agensi BTS yang mengungkapkan informasi tersebut.
Tulisan Dynamite dengan font huruf berwarna warni terpampang di unggahan tersebut. Selanjutnya, grup yang digawangi RM, Jin, Suga, J-Hope, Jungkook, V dan Jimin ini juga tak lupa membeberkan tanggal perilisannya.
"Dynamite, 21 Agustus 2020," demikian penjelasan yang tertera pada Senin (3/8/2020).
Baca Juga:
Sukses Interview BTS, 5 Pujian ARMY Buat Jang Hansol
Mengutip Soompi, Dynamite sendiri disebut-sebut akan mengusung tema musim panas yang menyenangkan. Untuk pertama kalinya, mereka juga menggunakan lirik berbahasa Inggris penuh.
"Kami mencoba melakukan rekaman dan memutuskan lirik ini akan berbahasa Inggris," kata V belum lama ini.
Bocoran lain adalah konsep dari lagu Dynamite. Mereka ingin memberikan semangat kepada pendengarnya di tengah situasi krisis global karena pandemi virus corona.
Baca Juga:
Dipanggil Mas Ganteng di Acara Tokopedia, Jin BTS Auto Viral
"Lagu itu akan menyenangkan dan enerjik. Kami harap ARMY (penggemar BTS) bisa merasakannya nanti," tutur Jungkook.
Bocoran lagu terbaru BTS ini tak terbantahkan lagi langsung disambut antusias oleh para ARMY. Dynamite segera menduduki trending topic di Google karena banyak yang tidak sabar mendengarkan single tersebut.
Siapa lagi nih yang udah nggak sabar dengar lagu baru BTS? [Rena Pangesti]
Baca Juga:
Tampil di Acara Tokopedia Semalam, Aksi Panggung BTS Pecah
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Bagikan Kisah Mengharukan Pertemuan Bilqis dengan J-Hope BTS: "Aku Enggak Nyangka!"
-
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Pemotretan di Korea Selatan untuk Majalah Ternama, Berasa Preweding: Aku Kira V BTS
-
HYBE Klaim Punya Bukti Min Hee Jin Pakai Dukun Soal Wajib Militer BTS
-
Terungkap! Jungkook BTS jadi Juru Masak untuk Unitnya, Usai 3 Bulan Jalani Wamil
-
Akting Romantis IU dan V BTS di "Love Wins All" Berhasil Bikin Fans BTS Iri
Terpopuler
-
42 Tahun Terpisah, Ruben Onsu Akhirnya Dipertemukan Kembali dengan Keluarga Arab dari Pihak Ibunda
-
Piyu Padi dan Once Antarkan Dian Sastro Pulang: Kami Tak Menyangka Dia Jadi Seperti Sekarang
-
20 Aktor Korea Ultah Bulan Juni, Terkenal Semua Mulai dari Lee Min Ho Sampai Park Bo Gum
-
Jaja Miharja Derita Infeksi Ginjal dan Paru-paru, Ingatkan Masyarakat Akan Risiko Pola Makan
-
Busana Olla Ramlan Saat Hadiri Resepsi Luna Maya dan Maxime Bouttier Jadi Perbincangan, Begini Respons Sang
Terkini
-
Ultah Anak Pertama Nikita Willy Dimeriahkan dengan Sunatan Massal: Berbagi Kebahagiaan Lewat Aksi Sosial
-
Lee Min Ho Pamer Gaya Santai Nikmati Pizza dan Ayam Goreng: Apa Itu Seblak?
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!