Matamata.com - Jin BTS beberapa waktu lalu disebut akan melaksanakan wajib militer (wamil). Mengingat usia member tertua BTS itu sudah 28 tahun, ia diminta untuk menyelesaikan kewajibannya sebagai warga negara Korea Selatan.
Kabar terbaru yang dilansir dari Kstarlive, Dinas Militer Korea Selatan memperbolehkan Jin BTS untuk menunda wamil hingga usia 30 tahun. Pengecualian ini dikhususkan untuk Jin yang dianggap punya andil besar untuk negara karena kepopuleran BTS di kancah dunia.
Keinginan fans BTS, ARMY yang berharap ketujuh member dibebaskan dari wamil sempat menuai kecaman dari publik. Dinas Militer akhirnya memutuskan para member untuk tetap melaksanakan wamil sampai usia maksimal.
Disebutkan, apabila peraturan tersebut berlaku untuk Jin, tak menutup kemungkinan juga berlaku bagi anggota lainnya. Tentu saja kabar tersebut langsung menimbulkan kecemburuan dari fandom KPop lain.
Terlihat dalam postingan akun KPop @Coppamagz yang mengunggah kabar itu, langsung fandom lain menuduh jika BTS diperlakukan berbeda dari member grup lain.
"Enaak yaa, kita yang fandom lain harus sabar nunggu bias pulang wamil, ngerasa gaadil sih," tulis netizen di kolom komentar. "KETIDAK ADILAN BAGI SELURUH IDOL KECUALI JIN BTS HHH," timpal yang lain. "Keliatan dibedain banget ya BTS," ketus yang lain.
Tak senang idolnya dicibir, ARMY langsung memberi pembelaan. Menurut ARMY batas wamil bagi seluruh pria warga negara Korea Selatan memang 30 tahun.
"KAN EMANG BATESNYA SAMPE USIA 30 TAHUN WOY PARA HATERS!!!" tulis salah satu ARMY.
Berita Terkait
-
Komdigi Percepat Pemulihan Jaringan: 145 BTS Diperbaiki dan Internet Satelit Disalurkan di Sumbar
-
Ayu Ting Ting Bagikan Kisah Mengharukan Pertemuan Bilqis dengan J-Hope BTS: "Aku Enggak Nyangka!"
-
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Pemotretan di Korea Selatan untuk Majalah Ternama, Berasa Preweding: Aku Kira V BTS
-
HYBE Klaim Punya Bukti Min Hee Jin Pakai Dukun Soal Wajib Militer BTS
-
Terungkap! Jungkook BTS jadi Juru Masak untuk Unitnya, Usai 3 Bulan Jalani Wamil
Terpopuler
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Menlu RI: Evakuasi WNI di Iran Belum Diputuskan, Situasi Terus Dipantau
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
Terkini
-
Ultah Anak Pertama Nikita Willy Dimeriahkan dengan Sunatan Massal: Berbagi Kebahagiaan Lewat Aksi Sosial
-
Lee Min Ho Pamer Gaya Santai Nikmati Pizza dan Ayam Goreng: Apa Itu Seblak?
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!