Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
The Penthouse (Soompi)

Matamata.com - The Penthouse 3 merupakan sekuel ketiga dari The Penthouse, drama Korea laris Korea Selatan. Musim ketiga drama ini akan segera tayang 4 Juni Besok. Berikut sinopsis The Penthouse 3.

Musim ketiga dari drama Korea The Penthouse bakal segera tayang. Drama ini sukses mengaduk emosi penonton dengan alur ceritanya yang bikin geregetan, tapi mengundang rasa penasaran untuk terus menonton setiap episodenya.

The Penthouse 2 (Instagram/@sbsdrama.official)

Dua musim sebelumnya The Penthouse meraih kesuksesan yang cukup besar. Mencoba mendulang kesuksesan yang sama, The Penthouse 3 masih tetap akan menggandeng tiga karakter utamanya, yaitu Cheon Seo Jin yang diperankan Kim So Yeon, Shim Soo Ryeon yang diperankan Lee Ji Ah, dan Oh Yoon Hee yang diperankan Eugene.

Baca Juga:
5 Poin Bocoran The Penthouse 3 Episode 1, Konflik Hera Palace Makin Memanas

Episode sebelumnya menceritakan tentang terkuaknya hubungan terlarang antara Dan Tae dan Seo Jin serta keinginan Yoon Hee untuk menyekolahkan putrinya ke SMA Cheong A.

Berikut ini Sinopsis The Penthouse 3

Berdasarkan teaser yang telah dirilis pada tanggal 27 Mei lalu, terlihat bahwa Shim Soo Ryeon menyaksikan Logan Lee yang diperankan Park Eun Seok terkena lekadan saat keluar dari mobil.

Baca Juga:
Bocoran The Penthouse 3, Kehidupan Miris Penghuni Hera Palace di Penjara

Di sisi lain, Bae Ro Na (Kim Hyun Soo) menjadi makin dekat dengan Joo Seok Hoon (Kim Young Dae). Bahkan Seok Hoon berkata bahwa ia dan Ro Na tidak akan pernah berpisah lagi.

Pada musim ketiga ini akan muncul karakter baru yaitu Bae Joon Ki (On Joo Wan) yang menemani Logan Lee di pesawat. Sosok Joon Ki ini juga berada di lokasi saat ledakan menimpa Logan Lee.

The Penthouse 2 (Instagram/@sbsdrama.official)

Untuk menyegarkan kembali ingatanmu, konflik di Hera Palace antara para penghuni sudah berlangsung dari musim pertama dan kedua. Kisahnya dimulai dari gadis bernama Seol A. Pada musim pertama dan kedua dikisahkan Dan Tae marah karena Soo Ryeon merasa bahwa Dan Tae sudah kelewatan dalam memperlakukan Seol A. Padahal Seol A ternyata baru saja di bully oleh Seok Kyung-Seok Hoon dkk. Tubuhnya penuh dengan luka memar.

Baca Juga:
4 Drakor Seasonal yang Tayang di Bulan Juni, The Penthouse 3 Paling Dinanti

Pagi harinya, Ro Na yang hanya berhasil masuk di daftar tunggu SMA Cheong A terus diledek oleh Jenny. Merasa tak melakukan kesalahan apapun saat audisi Ro Na menjadi sangat marah. Terlebih saat tahu bahwa Eun Byeol yang merupakan cucu pemilik sekolah justru diterima. 

Ro Na pun membuat Eun Byeol jatuh. Akibat perbuatannya Ro Na dan ibunya Yoon Hee harus membayar ganti rugi sebesar 100 juta won. Di sisi lain, Seok Jin yang tak ingin Seol A dan Ro Na diterima di Cheong A berusaha menyingkirkan keduanya. 

Seok Jin memaksa Seol A menandatangani pernyataan melepas statusnya sebagai siswa yang diterima di Cheong A. Namun paksaan ini jelas ditolak oleh Seol A. Yang tak diduga, Seol A ternyata memiliki bukti perselingkuhan Seok Jin dan Dan Tae. Bukti ini Seol A gunakan untuk mengancam Seok Jin.

The Penthouse 2 (Instagram/@sbsdrama.official)

Seol A ternyata juga memiliki bukti berupa rekaman vidio penyiksaan oleh Seok Kyung yang dialaminya. Namun, Dan Tae yang tahu bahwa Seol A memiliki bukti perselingkuhannya itu menculik Seol A dan menyekapnya di ruang mesin Hera Palace. 

Seol A terus menolak menyerahkan bukti tersebut hingga akhirnya Dan Tae membiarkan Seol A terkurung di ruang mesin seorang diri. Nasib Seol A di musim pertama inilah yang menyeret dan membayangi kehidupan warga Hera Palace sampai akhir. 

The Penthouse 3 (Instagram/@sbsdrama.official)

Itulah sinopsis The Penthouse 3. Ada beberapa fakta menarik The Penthouse 3.

1. Kemunculan Logan Lee masih misteri

Pada episode sebelumnya karakter Logan Lee meninggal secara tragis akibat ledakan bom yang dialaminya begitu turun dari mobil.  Namun Park Eun Seok sendiri mengaku tidak tahu apakah karakter yang dimainkannya itu masih hidup dan akan tampil di season 3 atau tidak. S

Seandainya karakternya ternyata masih hidup, maka Logan Lee akan melakukan balas dendam pada Dan Tae, dalang dari ledakan yang dialaminya.

2. Naskah season 3 telah mulai digarap

Meski telah dipastikan tayang pada awal Juni, kabarnya para pemain sampai bulan April lalu belum melihat apalagi membaca naskahnya. 

3. Ada dua karakter baru dalam The Penthouse 3

Dua karakter baru ini adalah Bae Joon Ki (On Joo Wan) dan Yoo Dong Pil (Park Ho San). Joon Ki sudah terlihat di season dua bersama Logan Lee. Sementara Dong Pil yang dikabarkan sedang dalam perjalanan bisnis ke Dubai ternyata mengantikan Dan Tae di penjara.

The Penthouse 2 (Soompi)

Alasan menonton The Penthouse 3

Serial drama populer ini memiliki banyak penggemar sampai ke luar negeri termasuk Indonesia. Nah salah satu alasan mengapa harus menonton The Penthouse 3 adalah karena pada musim ketiga ini penulis menjanjikan alur cerita yang lebih seru dan menarik dibanding dua musim sebelumnya. 

Itu dia sinopsis The Penthouse 3, sudah siap menantikan pergulatan kehidupan penghuni Hera Palace yang penuh intrik ini?

 

Kontributor: Safitri Yulikhah

Load More