Nur Khotimah | MataMata.com
Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@hztttao)

Matamata.com - Korean wave membuat banyak orang tergiur menjadi idol KPop. Tak terkecuali pada idol K-Pop yang berasal dari Tiongkok. Pernah menjadi idola di Korea Selatan, kini mereka kembali ke kampung halaman dan sukses dalam berkarir.

Grup idol di Korea Selatan, anggotanya tidak selalu berasal dari Korea. Banyak yang berasal dari luar negara, salah satunya adalah Tiongkok. Jika dilihat, ada begitu banyak member girlgroup maupun boygroup yang berasal dari Tiongkok.

Meskipun berhasil sukses di negeri orang, hubungan kedua negara yang kurang baik dampaknya sampai ke dunia hiburan. Tak sedikit idol K-Pop asal Tiongkok yang terpaksa kembali ke kampung halaman dan berkarir disana.

Baca Juga:
Simak Lirik Lagu Tank - NMIXX

Berikut adalah deretan artis Kpop yang pernah tenar di Korea, namun kini sukses berkarir di Tiongkok. Siapa saja idol Kpop yang sukses berkarir di Tiongkok? Yuk diintip biar nggak penasaran.

1. Luhan eks EXO

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@7_luhan_m)

Pernah menjadi anggota EXO, Lu Han kembali ke negara asalnya tak lama setelah hengkang dari grupnya. Meski sempat menuai kontroversi, namun kini ia berhasil menggapai kesuksesan di Tiongkok.

Baca Juga:
Marissya Icha Pamer Foto Bareng Ariel NOAH di Paris, Disambut Antusias: Semoga Berjodoh!

Debut sebagai penyanyi di tahun 2015, kini Lu Han juga masuk dalam jajaran aktor sukses di Tiongkok. 2 tahun setelah debutnya, total kekayaannya sudah mencapai 108 Yuan atau senilai Rp220 triliun. Jumlah tersebut bahkan mengalahkan kekayaan aktor senior seperti Jackie Chan dan Jay Chou.

2. Huang Zitao

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@hztttao)

Menyusul Lu Han, rekan satu grupnya di EXO, Huang Zitao juga dapat meraih kesuksesan di Tiongkok. Setelah keluar dari EXO di tahun 2015 silam, Tao memutuskan kembali ke negaranya.

Baca Juga:
Agnez Mo Tampil Kece di Acara Penghargaan Hollywood, Aksesoris Mungil Rp194 Juta Bikin Syok

Kepopulerannya di Tiongkok tentu saaj tidak terlepas dari statusnya yang mantan anggota EXO. Begitu memulai karirnya di kampung halaman, Huang Zitao pun dibanjiri tawaran iklan maupun akting. Ia bahkan pernah menjadi ambassador untuk sebuah game ponsel.

Selain merilis beberapa lagu dan album, Huang Zitao juga disibukkan dengan karir aktingnya. Namun, kehidupannya sebagai artis Tiongkok tidak terlepas dari berbagai skandal.

3. Zhang Yixing

Baca Juga:
Gaya Hijab Lesti Kejora Disorot, Penampilan Zahwa Massaid Bikin Pangling

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@layzhang)

Pernah satu grup dengan Lu Han dan Tao, bedanya idol bernama panggung Lay ini statusnya masih bagian dari EXO dan SM Entertainment. Adanya konflik antar kedua negara, membuat Lay terpaksa harus berkarir di negara asalnya.

Tak hanya debut sebagai solois, Lay juga sukses menjadi aktor di Tiongkok. Pelantun "Lit" ini bahkan pernah beradu akting dengan aktor legendaris, Jackie Chan dalam film Kung Fu Yoga. Dalam dunia musik, Yixing bahkan ditunjuk menjadi salah satu pelatih di acara survival "Idol Producer" di tahun 2018.

4. Song Qian

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@victoria02_02)

Setelah f(x) bubar, idol yang lebih dikenal dengan Victoria ini meniti karir di negara asalnya, Tiongkok. Penyanyi yang pernah berada dibawah naungan SM Entertainment tersebut kini disibukkan dengan karirnya sebagai aktris.

Mengawali karir aktingnya di Tiongkok, Song Qian bermain di film berjudul Wished di tahun 2017. Setelah itu ketenarannya meningkat pesat. Kini Victoria telah membintangi lebih dari 20 drama dan film. Mantan leader f(x) ini juga beberapa kali menjadi juri dalam ajang pencarian bakat.

5. Wang Yibo

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@yibo.w_85)

Bagi para penggemar K-Pop, mungkin nama Wang Yibo masih sangat asing. Idol tampan satu ini pernah menjadi idol K-Pop dalam grup UNIQ yang bubar tahun 2020 lalu.

Setelah kontrak mereka berakhir, Wang Yibo akhirnya memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya. Tak hanya berkarir sebagai penyanyi, Wang Yibo bahkan menjajal kemampuannya sebagai presenter, pembalap motor, bahkan aktor.

Salah satu project terbaru Wang Yibo di tahun 2022 ini adalah film Anonymous. Ia pun menambah daftar idol Kpop yang berhasil sukses di Tiongkok. Terhitung 2021 lalu, jumlah kekayaan Wang Yibo telah mencapai Rp576 miliar per tahun.

6. Cheng Xiao

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@chengxiao_0715)

Pernah tergabung di grup K-Pop WJSN, Cheng Xiao kini memilih bersolo karir di Tiongkok. Meski kurang populer saat di Korea, namun popularitas Chang Xiao di Tiongkok kini semakin melejit. Ia bahkan menjadi salah satu juri Idol Producer bersama dengan Zhang Yixing dan Jackson Wang.

Dua tahun setelah memulai karir di kampung halaman, ia pun menjajal peruntungan di dunia seni peran. Drama debutnya berjudul Detective Chinatown. Drama pertamanya sebagai pemeran utama adalah Falling Into Your Smile yang tayang 2021 lalu.

7. Meng Meiqi

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@m.meiqi7)

Bersama dengan Cheng Xiao, Meng Meiqi juga pernah menjadi idol Kpop naungan Starship Entertainment, WJSN. Idol kelahiran 1998 ini bergabung di acara Rocket Girls 101 sejak tahun 2018.

Setahun kemudian, ia pun menyusul Cheng Xiao dan terjun ke dunia akting. Film pertama yang ia bintangi berjudul Jake Dinasty dan beradu akting dengan Xiao Zhan.

8. Lai Guan Lin

Idol Kpop yang Sukses Berkarir di Tiongkok. (Instagram/@official_lai_kuanlin)

Bagi para penggemar K-Pop, sepertinya nama Wanna One sudah tak asing lagi di telinga. Grup bentukan acara survival Produce 101 season 2 tersebut menuai kesuksesan yang cukup besar di Korea. Terdiri dari 9 anggota, Lai Guan Lin merupakan salah satunya.

Setelah masa kontrak Wanna One habis, Lai Guan Lin memilih berkarir di negara asalnya. Ia pun memulai debutnya sebagai aktor di drama A Little Things Called Love. Drama tersebut merupakan adaptasi dari film Thailand dengan judul yang sama.

Itu dia beberapa idol K-Pop yang pulang kampung, namun berhasil sukses berkarir di negara asalnya. Adakah biasmu di salah satu idola di atas?

Kontributor: Nur Khasanah
Load More