Ade Wismoyo | MataMata.com
Drama Lee Soo Kyung (Instagram/@tvn_drama)

Matamata.com - Pada hari ini, Senin (24/10/2022), aktris muda berbakat Korea, Lee Soo Kyung ulang tahun ke-26 menurut perhitungan internasional. Punya kemampuan akting yang keren, drama Lee Soo Kyung di bawah ini sayang banget kamu lewatkan. 

Lahir pada 24 Oktober 1996, Lee Soo Kyung adalah aktris muda Korea yang sudah menyabet piala Baeksang Arts Awards dua kali. Dia memenangkan piala Aktris Pendukung Terbaik di film Heart Blackened tahun 2018 dan Miracle: Letters to the President tahun 2022.

Drama Lee Soo Kyung (Instagram/@tvn_drama)

Penasaran dengan drama Lee Soo Kyung yang tak kalah keren dari film-filmnya? Intip yuk sinopsis dan detail karakternya di bawah ini seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya. Mari kita cekidot bareng!

Baca Juga:
Satria Mulia Diduga Sebut Rizky Billar Sengaja Hamili Lesti Kejora sebelum Nikah: Biar Jadi Artis

1. Hogu's Love (2015)

Drama Lee Soo Kyung (Asianwiki)

Drama pertama Lee Soo Kyung yaitu Hogu's Love yang tayang pada tahun 2015. Drama ini juga menggandeng Choi Woo Shik sebagai Hogu, pria yang tidak pernah berkencan dalam hidupnya. 

Dia bertemu dengan cinta pertamanya yaitu Do Hee (Uee), wanita yang menjadi anggota tim renang nasional dan punya tekad kuat untuk menang. Lee Soo Kyung sendiri memerankan Kang Ho Gyeong, saudara kembar Hogu. 

Baca Juga:
10 Adu Pesona Seo Ji Hye dan Lee Soo Kyung di Adamas, Lawan Main Ji Sung yang Memikat

2. Where Stars Land (2018)

Drama Lee Soo Kyung (Soompi)

Where Stars Land merupakan melodrama romantis yang dibintangi Lee Soo Kyung tahun 2018 lalu. Drama ini berkisah tentang seorang karyawan misterius bernama Lee Soo Yeon (Lee Je Hoon) yang menyembunyikan rahasia dan karyawan tahun pertama bernama Han Yeo Reum (Chae Soo Bin) yang punya masa lalu menyakitkan.

Keduanya berusaha untuk menyembuhkan luka satu sama lain saat kerja bareng di Bandara Internasional Incheon. Kim Kyung Nam dan Lee Soo Kyung masing-masing sebagai Oh Dae Ki dan Na Young Joo, anggota satuan tugas tim keamanan Bandara Internasional Incheon. Drama ini juga menggaet Lee Dong Gun, Kim Ji Soo, Rowoon SF9 dan lainnya. 

Baca Juga:
9 Potret Lee Soo Kyung di Adamas, Drakor Barunya setelah Law School Sebagai Reporter

3. Law School (2021)

Drama Lee Soo Kyung (Soompi)

Akting Lee Soo Kyung di Law School tahun 2021 lalu juga tak kalah mencuri perhatian pemirsa. Drama yang juga dibintangi oleh Kim Bum, Kim Myung Min, Lee Jung Eun, Ahn Nae Sang,  Ryu Hye Young, David Lee, Go Yoon Jung, Hyun Woo dan lainnya ini berkisah tentang siswa dan profesor sekolah hukum top Korea yang terseret dalam kasus misterius.

Lee Soo Kyung memerankan Kang Sol B, mahasiswi dari keluarga bergengsi yang selalu mendapatkan nilai tertinggi berkat bimbingan khusus yang disiapkan oleh ibunya. Terbiasa menerima nilai "A" di rapornya, dia kesal karena mendapat julukan "B" karena kehadiran Kang Sol A (Ryu Hye Young). Dia hanya peduli pada tujuannya yaitu menjadi hakim demi terlepas dari ibunya yang suka ikut campur. 

Baca Juga:
Sinopsis Adamas, Drama Misteri Baru yang Dibintangi Ji Sung bersama Seo Ji Hye dan Lee Soo Kyung

4. Adamas (2022)

Drama Lee Soo Kyung (Instagram/@tvn_drama)

Drama Lee Soo Kyung yang paling baru adalah Adamas bersama Ji Sung, Seo Ji Hye, Heo Sung Tae, Oh Dae Hwan, dan lainnya. Adamas yang tayang di tvN dan Disney+ baru tamat pada 15 September 2022 lalu sebanyak 16 episode. Adamas mengisahkan tentang saudara kembar yang berusaha menggali kebenaran tentang insiden 22 tahun yang lalu. 

Lee Soo Kyung di sini memerankan Kim Seo Hee, seorang reporter yang menyimpan luka di hatinya. Dia adalah wanita yang penuh semangat dan tidak tahan saat menyaksikan ketidakadilan. Meski sering menerima ancaman dan tuntutan hukum karena sikapnya yang sembrono, dia tidak pernah mundur. 

Itu dia drama Lee Soo Kyung yang wajib banget kamu kepoin di hari ulang tahunnya. Lee Soo Kyung juga pernah jadi cameo di Reply 1988 dan film teranyarnya yang tak boleh kamu lewatkan adalah Yaksha: Ruthless Operations di Netflix. Selamat ulang tahun, Lee Soo Kyung. Ada drama kesukaanmu di atas?

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More