Yulia Rosdiana Putri | MataMata.com
V BTS (Instagram/@bts.bighitofficial)

Matamata.com - Sejak mengumumkan jika dirinya akan merilis debut solonya bulan September mendatang, nama V BTS terus-menerus menuai atensi publik. Apalagi pria yang menjadi vokalis di BTS ini semakin aktif mengadakan sesi pemotretan.

Seperti yang terbaru ini, konsep pemotretan yang dilakukanny terbilang berbeda namun tetap menampilkan kesan yang chic. Dianggap sebagai konsep yang unik, V BTS mengadakan sesi pemotretan dengan berpose sembari mengenakan helm.

Diunggah ulang oleh akun Instagram @bangtan_outfit pada Rabu (16/8/2023), V BTS tampak mengenakan setelan yang sama. Ia memakai blazer berwarna abu-abu yang dipadukan dengan kemeja biru dan dikancing dengan begitu formal.

Baca Juga:
Rilis Konsep Album Layover, V BTS Pakai Kaos Kutang Rp 1,3 Juta: Buset!

Namun untuk bawahan yang dipakainya itu berupa celana yang senada namun berukuran pendek hingga memperlihatkan bagian lututnya. Meski begitu, posenya yang unik dan sedikit aneh itu tetap menuai banyak komentar baik.

Untuk helm yang dipakainya tersebut ternyata keluaran dari brand bernama X-Lite dengan koleksinya yang bernama X-803 Ultra Garbon. Didominasi dengan warna kehitaman, harga dari helm milik V BTS ini mencapai sekitar Rp14 juta.

Baca Juga:
Pakai Baju Mahal Tapi Bolong-Bolong, V BTS Malah Dibilang KayakPengangguran: Mas-Mas Rebahan

Beda lagi dengan motor yang ada di set pemotretan miliknya. Motor yang ada dalam sesi pemotretan tersebut ternyata keluaran dari brand yang tak kalah terkenal, Suzuki. Namun harga motornya sendiri mencapai sekitar Rp40 juta.

Produk helm milik V BTS di pemotretan yang terbaru ini tentu saja menuai banyak komentar dari publik. Bahkan ada yang menyinggung mengenai haga helm milik V BTS yang jauh berbeda dengan harga helm dari para netizen umumnya.

"Yang helm nya bonus dari beli motor minggir langsung," kata netizen.

Baca Juga:
Usai Debut Album Solo, V BTS Bakal Gelar Mini Konser Tiny Desk Korea

Profil V BTS(Instagram/@bts.bighitofficial)

"Beli helmnya tapi nyesek kalau ilang kwkwk yg Rp350-an ribu aja disayang-sayang," tambah yang lain.

"Helm seharga Hondaku," tambah netizen lainnya.

Load More