Matamata.com - Jodoh memang nggak kemana, Beberapa artis Tanah Air ini rela meninggalkan dunia hiburan demi menjadi seorang istri yang baik bagi suaminya yang berprofesi abdi negara.
Tentu bukan perkara yang mudah bagi para artis ini meninggalkan dunia hiburan yang telah melambungkan nama mereka. Butuh penyesuaian yang cukup lama bagi mereka untuk ikut terjun mendampingi sang suami mengabdi kepada masyarakat. Mulai dari cara berpakaian hingga tata cara dan etika ketika mendampingi suami bertugas kini telah jadi keseharian mereka sebagai seorang istri.
Berikut 5 potret artis yang rela meninggalkan dunia hiburan untuk mendampingi suami mereka menjadi abdi negara yang telah dirangkum Matamata.com, Minggu (8/7/18). Beberapa di antaranya ada yang menjadi bhayangkari dan ibu persit lho. Yuk, tengok beritanya di bawah ini.
Baca Juga:
Kenakan Dres Rp 11 Juta, Ini Gaya Jamie Chua dan Shandy Aulia
1. Annisa Pohan
Menikah dengan putra mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang menjadi perwira TNI AD, Annisa Pohan sempat menjadi seorang ibu persit. Meskipun Agus Harimurti Yudhoyono telah meninggalkan profesinya di TNI AD dan terjun dalam dunia politik, Annisa Pohan masih sering terlihat berkumpul dengan ibu persit dalam beberapa acara bakti sosial.
2. Winda Khair
Baca Juga:
Sudah Punya Anak, 5 Hot Papa Ini Masih Cocok Jadi Anak SMA
Sempat berakting di dunia FTV, Winda Khair saat ini sibuk menjadi ibu persit mendampingi sang suami yang berprofesi sebagai anggota TNI AD. Meskipun telah menikah dan meninggalkan dunia hiburan, Windha Khair diketahui telah sempat menyelesaikan kuliahnya di Universitas Persada Indonesia lho, hebat banget ya.
3. Kadek Devi
Sempat membintangi puluhan judul FTV, Kadek Devi rehat dari dunia hiburan setelah resmi menikah dengan seorang anggota polisi bernama Dewa Yoga. Dari pernikahannya dengan Dewa Yoga, Kadek Devi dikaruniai dua putra kembar bernama Magha dan Degha.
Baca Juga:
7 Potret Pernikahan Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara
Jarang terlihat lagi di layar perfilman Indonesia, Bella Saphira saat ini tengah disibukkan dengan kegiatanya sebagai ibu persit. Pada tahun 2013 Bella Saphira dikabarkan merubah statusnya menjadi mualaf dan menikah dengan seorang pejabat Deputi Bidang Pencegahan BNPT, Mayor Jenderal H. Agus Surya Bakti.
5. Uut Permatasari
Baca Juga:
Co-Creator Spiderman, Steve Ditko Meninggal Dunia
Penyanyi dangdut Uut Permatasari saat ini sudah jarang terlihat di layar kaca televisi. Pasalnya setelah menikah dengan anggota polisi bernama Rafif Athalah Pulungan, Uut Permatasari banyak menghabiskan waktunya untuk mendampingi sang suami sebagai ibu bhayangkari.
Berita Terkait
-
Dulu Gagah dan Tampan Rupawan, Donny Kesuma Telah Meninggal Dunia, Ini Penyebab Kematiannya
-
Pakai Kalung Berlian Sede Gaban, Penampilan Annisa Yudhoyono Saat temani AHY di Istana Presiden Jadi Omongan: Norak!
-
Jika Menikah Nanti, Ayu Ting Ting Akan Sering Mengucapkan Kata 'Siap', Kok Bisa?
-
Dengar Wejangan Bella Saphira soal Kewajiban Istri Tentara, Ayu Ting Ting Jiper?
-
6 Anak Artis jadi Abdi negara, Tentara di Amerika hingga Polwan Cantik
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman