Matamata.com - Penggemar film Korea Train to Busan pasti senang mendengar kabar jika sekuelnya saat ini tengah digarap.
Kengerian film Train to Busan sukses membuat penonton merasa terbayang-bayang ketika naik kereta.
Kabar mengenai penggarapan sekuel Train to Busan ini dibenarkan oleh sutradara Yeon Sang-ho.
Melansir dari screendaily, sutradara Yeon Sang-ho tengah mengerjakan skenario untuk Train to Busan 2.
Sekuel Train to Busan 2 untuk sementara akan menggunakan judul Bando. Sekuel ini akan melanjutkan kisah dari film pertama.
Melihat dari judulnya, Bando yang berarti semenanjung, film ini akan menampilkan skala yang lebih luas dibanding film pertama dengan setting terbatas, yakni di dalam kereta yang sedang menuju kota Busan dari kota Seoul.
"Saya masih menulis skrip, tetapi skalanya agak besar karena akan ada aksi dengan sesuatu untuk itu," ujar Yeon.
Selain setting yang berubah, sekuel Train to Busan juga akan menciptakan karakter baru. Pemeran sekuel tidak berhubungan dengan pemeran film pertama.
"Ini adalah perpanjangan dari Train to Busan, setelah virus menyebar ke seluruh Korea, tetapu karakternya tidak sama," ujar Yeon.
Film Train to Busan yang rilis tahun 2016 menjadi film zombie tersukses saat itu.
Di Korea Selatan sendiri, film Train to Busan berhasil mengalahkan Captain America: Civil War sebagai film terlaris 2016.
Film ini mencatat lebih dari 11,5 juta tiket masuk dan Rp 1,2 triliun di box office lokal, menurut Korea Film Council (KOFIC).
Tak hanya lokal saja, film Train to Busan juga meraih kesuseskan di luar negeri termasuk Amerika Utara, Taiwan dan Hong Kong yang meraup pendatan sekitar lebih dari Rp 658 miliar.
Sekuel film Train to Busan rencananya akan digarap pada tahun 2019. Saat ini masih dalam pengerjaan skrip dan belum membuka casting.
So, sabar nunggu, ya!
Berita Terkait
-
Viral Video Nagita Slavina Teriak saat di Paris, Raffi Ahmad Langsung Tegur Sang Istri: Jangan Keras-keras Suaranya
-
Kisah Rieta Amalia Hidup Susah, Terpuruk Usai Cerai dengan Gideon Tengker hingga tak Bisa Beli Baju Lebaran Sang Anak
-
Dihujat Karena Tolak Pakai Bando Park Bo Young, Park Seo Joon Akhirnya Beri Klarifikasi
-
Bayi Branded Sejak Lahir, Harga Bando Ameena Bikin Meronta-ronta: Hidup Sebulan
-
Kecil-kecil Branded, Harga Bando Ameena Bikin Mewek: Kalau Patah Nyesek
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya