Matamata.com - Giliran Hanifan Yudani Kusumah atlet pencak silat nih yang dipuji-puji netizen, setelah kemarin tenggelam dalam euforia kemenangan atlet bulu tangkis Jonatan Christie.
Hanifan Yudani Kusumah langsung jadi sorotan karena selebrasinya yang berhasil mempersatukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan lawan politiknya Prabowo Subianto. Ia memeluk Jokowi dan Prabowo secara bersamaan.
Potret pelukan bertiga itu pun langsung beredar di media sosial. Banyak netizen merasa adem melihat Jokowi dan Prabowo, yang akan bertarung di pilpres 2019, tampak akur membela Indonesia.
Baik Jokowi dan Prabowo pun mengunggah foto pelukan bertiga itu ke akun media sosial mereka masing-masing.
Jokowi menuliskan caption panjang untuk mendeskripsikan potret bahagia dan bangga terhadap Hanifan yang mempersembahkan medali emas ke-29 untuk Indonesia.
''Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, sore tadi. Begitu dinyatakan sebagai peraih medali emas kelas C setelah menundukkan Nguyen Thai Linh asal Vietnam, pesilat putra Hanifan Yudani Kusumah merayakan kemenangannya dengan berlari keliling arena lalu naik ke tribun penonton tempat saya duduk bersama Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia, Bapak Prabowo Subianto.
Kami bertiga -- Hanifan, saya dan Pak Prabowo -- pun berpelukan dalam selubung merah putih,'' tulis akun @jokowi, Rabu (29/8/2018).
Sementara itu Prabowo menuliskan caption menyentuh.
''Kita boleh berbeda pendapat diantara kita, tapi satu, kalau menyangkut kepentingan nasional kita harus bersatu,'' tulis akun @prabowo di hari yang sama.
Salut buat Hanifan Yudani Kusumah yang tak hanya bikin bangga rakyat Indonesia tetapi juga adem karena persatukan dua tokoh politik paling berpengaruh.
Nah, MataMata.com mau ngajak kamu kenalan sama Hanifan Yudani Kusumah lewat rangkuman di bawah ini.
1. Badan Hanifan nggak kalah atletis dari Jonatan Christie kan?
2. Doi tahun ini baru berusia 21 tahun tepatnya 25 Oktober mendatang. Catet nih buat kamu yang ngefans.
3. Hanifan bergabung di pemusatan latihan nasional (pelatnas) pencak silat pada 2005.
4. Ia ini mengikuti jejak sang ayah buat jadi pesilat lho.
5. Sayangnya pemuda asal Bandung ini sudah ada yang punya, jadi kamu cukup jadi fan aja ya.
Tag
Berita Terkait
-
Lampaui Target! Prabowo Ungkap Rahasia Swasembada Beras Capai Rekor Hanya dalam Setahun
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
Indonesia Surplus 0,5 Juta Ton Jagung, Titiek Soeharto: Saatnya Kita Ekspor!
-
Pecah Rekor! Bulog Serap 4,5 Juta Ton Gabah, Indonesia Resmi Swasembada Beras
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya