Mudy Taylor. (Instagram/@mudytaylor)

Matamata.com - Penggemar komedi tanah air kembali dikejutkan dengan tertangkapnya komedian karena kasus narkoba. Komedian Mudy Taylor ditangkap karena kasus narkoba, Sabtu (22/9/2018).

Pria yanng terkenal dengan stand up comedy-nya ini tertangkap karena kepemiliki sabu-sabu. Saat ditangkap di kediamannya yang berada di Tangerang, polisi berhasil mengamankan sabu seberat 0,18 gram lengkap dengan alat hisapnya.

Mudy Taylor. (Instagram/@mudytaylor)

''Iya benar, Polda Metro Jaya telah menangkap MUD (Mudy (Taylor) alias MTB,'' kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, Senin (24/9/2018), seperti yang dikutip dari Suara.com.

Baca Juga:
Komik Terlalu Tampan Siap Diangkat ke Layar Lebar

Selain Mudy Taylor, sebelumnya ada komedian yang juga terjerat kasus yang sama yakni kasus narkoba. Dirangkum dari beberapa sumber, berikut ini empat komedian yang juga pernah tertangkap karena kasus narkoba:

1. Reza Bukan

Reza Bukan. (Instagram/@rezbuk)

Kalian pasti tahu dengan presenter yang bernama Reza Bukan? Presenter sekaligus komedian ini ditangkap karena kasus kepemiliki narkoba.

Baca Juga:
Sule Curhat Colongan saat Live

Reza Bukan ditangkap polisi pada 30 Juni 2018 yang lalu. Saat ditangkap, polisi berhasil mengamankan 0,19 gram sabu-sabu di rumahnya yang ada di Jakarta.

Atas perbuatannnya Reza Bukan terancam hukuman empat tahun penjara.

2. Polo

Baca Juga:
Tak Mau Ditinggal Ardi Bakrie, Nia Ramadhani Rela Diet Ketat

Polo. (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

Komedian senior satu ini juga pernah tertangkap karena kasus narkoba. Bahkan tak hanya sekali, Polo tertangkap sebanyak dua kali karena kasus yang sama.

Polo ditangkap karena kasus narkoba pertamanya pada 2000 silam. Pada penangkapan tahun 2000, polisi berhasil mengamankan 0,5 gram sabu-sabu. Karena perbuatannya ini, Polo harus mendekam di penjara selama tujuh bulan.

Tak kapok, empat tahun kemudian tepatnya pada Juni 2004 Polo kembali diamankan oleh kepolisian. Polisi menemukan sabu-sabu seberat 0,6 saat menangkap Polo.

Baca Juga:
Dwinda Ratna, Reporter yang Akan Segera Dipersunting Mas Pur

3. Tessy

Tessy. (Instagram/@tessykabul)

Pelawak pentolan Srimulat ini juga pernah terjerat kasus narkoba. Tessy ditangkap oleh polisi pada Oktober 2014 silam karena kedapatan mengonsumsi sabu-sabu.

Atas apa yang diperbuatnya, Tessy dijatuhi hukuman selama 10 bulan. Tak hanya itu, Tessy juga mendapatkan rehabilitasi dari Badan Narkotika Nasional (BNN).

4. Doyok

Doyok. (Suara.com/Ismail)

Pelawak senior, Doyok juga pernah terjerat kasus narkoba. Doyok ditangkap pada 2000 karena kepemilikan barang haram tersebut.

Atas kejadian tersebut, Doyok mengaku jika dirinya menyesali kejadian yang ada. Doyok bahkan meminta maaf kepada keluarganya karena sudah mengecewakan mereka.

Load More