Matamata.com - Raditya Dika siap jadi hot daddy nih. Sang istri, Anissa Aziza hamil anak pertama mereka selama kurang lebih dua bulan.
Di awal-awal kehamilan, komika dan Youtuber sukses itu tak pernah mengantarkan istrinya saat jadwal pemeriksaan USG. Hal itu karena jadwal pemeriksaan kandungan Anissa Aziza selalu berbarengan dengan jadwal syutingnya.
Sebelumnya, pasangan yang menikah bulan Mei lalu itu masih khawatir karena di awal pemeriksaan masih tampak kantong janinnya saja. Jangankan terdengar detak jantungnya, janinnya pun belum tampak.
Hal itu diutarakan Radit dan Anissa di vlog milik Raditya Dika awal Oktober lalu.
''Kita deg-degan terus nih, waktu itu cuma ada kantong janinnya doang, kan?'' tanya Radit pada Anissa.
''Iya baru ada kantong janin, janinnya belum kelihatan, detak jantung dan semuanya belum ada, jadi kita masih ngejagain itu sih,'' ungkap Anissa.
Lalu saat pemeriksaan USG kedua, janinnya sudah ada tapi Radit pun enggak bisa menemani Anissa karena sedang syuting. Saat pemeriksaan ketiga dan jantung anaknya sudah berdetak, lagi-lagi Radit tak bisa berada di ruangan dokter bersama Anissa.
''Suaranya bagus banget, kayak ada suara dari dalam perut,'' ungkap Anissa waktu itu.
Namun akhirnya, Raditya Dika berhasil juga nih dengerin suara detak jantung buah hatinya untuk pertama kalinya. Pemain Hangout itu menemani sang istri cek kehamilan di sebuah rumah sakit di Jakarta Selatan.
Lewat akun Instagramnya hari ini (19/10/2018), Raditya Dika memposting sebuah video yang memperdengarkan suara detak jantung anaknya. Suara Raditya Dika yang bercampur rasa haru, excited, dan sekaligus enggak percaya terekam dalam video itu.
''Pertama kali mendengar suara jantung anakku,'' tulis Raditya Dika disertai emoticon menangis.
Sontak kolom komentar Instagram Raditya Dika banjir ucapan selamat dari para penggemar nih. Ternyata Bang Radit bisa nangis juga ya, hehe.
@intnyrn2911: ''Congrats abang dika!!!''
@nllzxx_: ''Selamat bang!''
@rachellesasaerila: ''Mba Anissa minta tanggung jawab tuh.''
@lina_nurdayati: ''Nanti anaknya lahir mirip siapa ya?''
@litamaulida_: ''Bisa nangis juga lu bang? Btw congrat crazy papa.''
Selamat Raditya Dika dan Anissa Aziza.
Berita Terkait
-
Kocak! Ariel Tatum dan Raditya Dika Bahas Adegan Ranjang
-
Seru! Film 'Catatan Harian Menantu Sinting', Produser Sunil: Malah yang Error Ariel Tatum Bukan Raditya Dika
-
Istri Raditya Dika Panik Dibuntuti Orang Tak Dikenal, Saat Berbelanja di Mall
-
Ngeri, Anissa Aziza Beberkan Pernah Dibuntuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja
-
Babe Cabita Meninggal Dunia, Raditya Dika Bongkar Kebiasaan Unik Almarhum
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya