Rosano barack (kanan). (Instagram/@irwanmussry)

Matamata.com - Reino Barack, meski bukan artis namun dirinya begitu dikenal. Ia juga berteman dengan kalangan artis-artis terkenal.

Mantan kekasih Luna Maya ini dikenal sebagai pengusaha muda, sukses dan tajir melintir. Reino Barack sendiri terlahir dari keluarga yang kaya raya.

Ayahnya, Rosano Barack, juga dikenal sebagai pengusaha sukses. Ayah Reino Barack merupakan pengusaha yang berpengaruh di Global Mediacom.

Baca Juga:
Baper dengan Postingan Motivasi, Syahrini Blokir Akun Instagram Psikolog

Di perusahaan itu pula, Reino Barack menjabat sebagai Wakil Presiden Senior. Sementara Rosano Barack sebagai Komisaris Utama PT Global Mediacom sejak 1998.

Selain itu, ada lima bisnis besar yang berada di bawah naungan Rosano Barack. Berikut Matamata.com berikan ulasannya.

1. PT Global Mediacom

Baca Juga:
Cantiknya Maia Estianty dengan Make Up Natural Saat Hadiri Akad Syahrini

PT Global Mediacom. (mediacom.co.id)

Buat kalian yang belum tahu apa itu PT Global Mediacom, yakni perusahaan yang bergerak di bidang boradcasting. Anak perusahannya salah satunya MNC Media.

2. PT Plaza Indonesia Realty

PT Plaza Indonesia Realty. (plazaindonesiarealty.com)

Rosano Barack menjabat sebagai Direktur Utama di PT Plaza Indonesia Realty sejak 1998. Perusahaan ini bergerak di bidang properti, perumahan life style yang berada di Jakarta.

Baca Juga:
10 Komentar Kocak Viralkan #SyahriniReinoSatuAtap

3. PT Nusadua Graha International

PT Nusadua Graha International. (ptngi.co.id)

PT Nusadua Graha International ini berada di Jakarta, mengoperasikan hotel dan pusat konvensi di Nusadua, Bali, seperti The Westin Resort Nusa Dua dan Bali International Convention Center. Rosano Barack sendiri duduk sebagai direktur utama.

4. PT Panasonic Manufacturing Indonesia

PT Panasonic Manufacturing Indonesia. (panasonic.com)

Kalau produk yang satu ini kalian pastinya sudah tak asing lagi, bukan? Produknya sering kita jumpai atau mungkin di rumah kalian juga ada.

PT Panasonic Manufacturing Indonesia memproduksi barang-barang elektronik untuk konsumen, bisnis dan industri. Masih menduduki posisi tertinggi, Rosano Barack menjabat sebagai Komisaris Utama sejak 1996.

5. PT Panasonic Gobel Indonesia

PT Panasonic Manufacturing Indonesia. (panasonic.com)

Masih bergerak di bidang yang sama, PT Panasonic Gobel Indonesia lebih memproduksi produk home aplliances seperti AC, televisi, lemari es, mesin cuci dan masih banyak lagi. Rosano Barack menjabat sebagai komisaris sejak 2004.

6. PT Jababeka Plaza Indonesia

PT Jababeka Plaza Indonesia. (jababeka.com)

PT Jababeka Plaza Indonesia merupakan anak perusahaan dari PT Plaza Indoensia Realty. Posisi Rosano Barack sebagai Komisaris.

Load More