Matamata.com - Imej nggak bisa ngomong sudah melekat pada Limbad sejak mengikuti acara The Master 2009, ajang pencarian bakat magician. Pun ia mendapatkan gelar Master Magician dengan aliran faqir magic.
Limbad membentuk karakternya sebagai sosok yang tak mau berbicara dan hanya berkomunikasi lewat ekspresi wajahnya.
Didukung dengan wajahnya yang tegas, Limbad pun sukses dengan karakter tersebut.
Buktinya banyak orang yang penasaran dengan suara asli Limbad. Lucunya, ketika bernyanyi pun Limbad hanya berdengung saja lho saking untuk mempertahankan karakternya.
Nah tapi tahu nggak, ternyata Master Limbad ini sudah pernah secara gamblang berbicara lho.
Ini terlihat dari penggalan sebuah film yang diprediksi sudah diproduksi zaman dulu.
Di sana Limbad berbicara sangat lancar dalam sebuah dialog. Terlihat dari perannya sih sepertinya ia menjadi seorang penjahat bayaran yang mengabdi pada orang kaya raya.
Video itu pun beredar di YouTube hingga akhirnya di posting ulang oleh akun Instagram Undercover.id pada 16 Juni lalu.
Akun itu pun memuji suara asli Limbad yang terdengar sangat enak.
"Enak suaranya," komentar akun itu.
Namanya juga netizen, masih ada yang curiga itu cuma dubbing.
Ada juga yang punya pendapat lucu lho. Kata mereka dialog Limbad yang di situ memang dibentak majikannya membuat dia tak bisa berbicara sekarang. Duh ada-ada saja nih netizen.
Berita Terkait
-
Jadi Sutradara di Film 'Misteri Cek Khodam', Master Limbad Dapuk Bopak Castello dan Daus Separo
-
Ochie Rosdiana Jadi Kolongwewe Penculik Anak, Begini Kisahnya
-
Ikut Kuis Family 100, Haji Bolot Vs Limbad Bikin Ngakak: Auto Adu Khodam!
-
Master Limbad Angkat Beban 2 Kwintal, Triknya Malah Bocor: Ikut Olimpiade Aja
-
Master Limbad Ajak Gus Samsudin Ngopi Bareng, Siap Tarung Kesaktian!
Terpopuler
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Agen Asuransi Teriak Pajak 'Kurang Bayar' Membengkak, PAAI Desak Kemenkeu Beri Keadilan
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya