Matamata.com - Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran merupakan salah satu pasangan selebriti yang dielu-elukan. Bukan tanpa sebab, keduanya bak relationship goals di Indonesia dan Malaysia.
Sebagai pasangan beda usia, Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran tentu tak lepas dari kendala rumah tangga.
Wanita cantik asal Bandung ini pun menjelaskan jika memang ada perbedaan karakter antara dirinya dan sang suami.
Hal ini ia sampaikan dalam Youtube Titi dan Tian yang diunggah pada hari Kamis (18/7). Ia pun menjelaskan kepada Titi Kamal apa perbedaan karakter keduanya.
"Kalau menurut aku kendala dalam rumah tangga pasti ada ya, cuman bagaimana kita menyikapinya. Mungkin bedanya adalah aku tipe orang yang romantis, bisa sayang. Sementara mungkin yang seperti itu (romantis) sudah lewat," curhat Laudya Cynthia Bella.
"Jadi mungkin kalau kamu lagi pengen romantis-romantisan dia malah nggak lah ya," timpal Titi Kamal.
"Ya....hehehe," jawab Laudya Cynthia Bella.
Laudya Cynthia Bella pun keceplosan saat ditanya rindu masa-masa romantis bersama pasangan.
"Kadang kamu berarti kangen masa-masa pengen uuuu gitu-gitu ya," tanya Titi Kamal.
"Kangen banget.. eh kangen banget, gua jujur, hahaha," jawab Laudya Cynthia Bella keceplosan.
Titi Kamal pun menyarankan sahabatnya tersebut untuk merayu sang suami agar mau melakukan hal-hal yang romantis. Namun, menurut Laudya Cynthia Bella, hal tersebut memang sudah jadi karakter Engku Emran.
"Kamu nggak ngerayu aja, ayo dong kita ala ala romantis-romantisan gitu," tanya Titi Kamal.
"Alhamdulillah sih udah beberapa kali.. yah karakter ya Tiw menurut aku susah," ujarnya.
Wah, ternyata lebih romantis Laudya Cynthia Bella nih dibanding Engku Emran.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Tidak Lupa Hari Ulang Tahun Laudya Cynthia Bella: Kesabaran Gigi Sebanyak Hartanya
-
Gestur Romantis Ikram Rosadi ke Larissa Chou Disebut Gak Semua Lelaki Berani Lakukan: Dulu Disakiti Kini Disayang Setulus Hati
-
OTW Janda, Irish Bella Dapat Kejutan Romantis Dari Sang Putra Di Hari Ibu
-
Gadis Kretek Masuk Daftar, Ini 9 Serial Netflix Romantis Sepanjang Tahun 2023
-
Banyak Penonton Teteskan Air Mata di Gala Premiere Film Hamka & Siti Raham Vol. 2
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya