Matamata.com - Sejak beberapa tahun belakangan Netflix menjadi platform favorit pecinta film karena menghadirkan banyak serial original yang menarik. Salah satu serial yang banyak diminati tentu saja genre romantis karena bikin hati berdebar saat menontonnya.
Nah, beberapa serial Netflix romantis sepanjang tahun 2023 dianggap sebagai yang terbaik. Lantaran serial romantis ini mendapatkan ulasan positif serta rating tinggi. Nah, ternyata tak hanya serial dari luar negeri saja, tetapi ada juga dari Indonesia lho.
Lalu apa saja serial romantis terbaik Netflix yang tayang di tahun 2023? Simak daftarnya berikut.
Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Daily Dose of Sunshine, Serial Netflix Baru Park Bo Young dan Yeon Woo Jin
1. Queen Charlotte: A Bridgerton Story
Spin-off dari Bridgerton, dihadirkan dalam serial Queen Charlotte: A Bridgerton Story. Sinopsisnya mengisahkan tentang pernikahan Ratu Charlotte dengan Raja George. Tekanan-tekanan yang diterima Ratu Charlotte jelang pernikahan inilah yang coba dihadirkan dalam serial yang dibintangi India Amarteifio dan Corey Mylchreest.
2. Heartstopper Season 2
Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Doona! Serial Netflix Romantis Bae Suzy dan Yang Se Jong
Kisah cinta antara Charlie Spring dan Nick Nelson kembali diangkat dalam Heartstopper Season 2. Ceritanya sendiri fokus pada kelanjutan hubungan keduanya yang baru saja diresmikan. Mereka justru bertemu banyak tantangan seperti keraguan, harapan, hingga masalah seksualitas Nick, sampai trauma masa lalu Charlie yang belum bisa diatasinya. Serial ini diperankan oleh Joe Locke dan Kit Connor.
3. Survival of the Thickest
Perjuangan Mavis dalam menata hidup seusai putus cinta menjadi fokus yang diangkat dalam Survival of the Thickest. Serial bergenre genre komedi romantis ini merupakan adaptasi dari buku karya Buteau yang judulnya sama. Menariknya, serial ini juga penuh dengan pesan-pesan akan positivitas pada tubuh.
Baca Juga:
8 Adu Peran Pemain Drama Song of the Bandits, Serial Netflix Baru Kim Nam Gil dan Seohyun SNSD
. 4. That '90s Show
Usung genre komedi romantis dan drama, That ‘90s Show merupakan sekuel dari That ‘70s Show. Sama seperti serial sebelumnya, Point Place kembali dijadikan setting tempat. Kisahnya berpusat pada Leia Forman dan Kitty Forman yang berlibur di rumah sang kakek, Red. Liburan tersebut jadi pengalaman seru penuh petualangan dan kisah romansa yang menyegarkan.
5. XO, Kitty
Baca Juga:
Sinopsis Love Alarm: Serial Netflix Romantis Kim So Hyun, Song Kang dan Jung Ga Ram
Masih ingat film To All The Boys I've Loved Before? Nah, XO, Kitty adalah kisah lanjutan dari keluarga Covey. Serial ini fokus pada kehidupan Kitty Song Covey yang memutuskan pindah ke Korea Selatan. Kitty mengikuti pilihan ibunya untuk kembali ke Negeri Ginseng.
Kitty pun bertemu dengan Dae yang sudah lama jadi sahabat penanya. Kehidupan Kitty di Korea tak hanya berputar pada kisah asmaranya, tetapi juga kesulitannya dalam kehidupan baru di sana.
6. A Perfect Story
Sesuai judulnya, serial ini menceritakan kisah yang sempurna bagi karakter utamanya, Margot. Usai kabur di hari pernikahannya, Margot bertemu dengan David, pria yang menolongnya dan menawarkan penghiburan padanya.
Keduanya lalu saling jatuh hati dan memilih untuk bepergian bersama, mengunjungi banyak tempat, dan bertemu banyak orang baru. Kesempurnaan ceritanya sendiri adalah tentang bagaimana para karakternya bisa menghadapi masa lalu, menerima, serta memaafkan diri sendiri.
7. Never Have I Ever Season 4
Devi Vishwas Kumar masih terjerat pada cinta segitiga dengan Paxton Hall-Yoshida dan Ben Gross dalam Never Have I Ever Season 4. Di tengah rumitnya perasaan Devi pada Paxton dan Ben, ia harus menghadapi masalah lain. Pasalnya kepergian sang ayah membuat keluarga Devi mengalami masa-masa sulit.
8. Virgin River 5
Musim kelima dari serial Virgin River 5 menghadirkan kisah romantisme yang lebih intens antara Mel Monroe dan Jack Sheridan. Setelah pada musim sebelumnya, dikisahkan banyaknya masalah yang menimpa Mel, pada season kelima Mel mencoba move on. Mel memutuskan untuk mengakhiri hubungannya dengan Jack. Langkah Mel ini tak lain untuk mengatasi trauma yang menjeratnya.
9. Gadis Kretek
Meski didominasi serial dari luar negeri, tapi mendekati akhir tahun, satu serial Indonesia berhasil menembus dominasi tersebut. Gadis Kretek yang dibintangi Dian Sastrowardoyo dan banyak artis top lainnya berhasil masuk dalam jajaran serial Netflix terbaik tahun 2023 dengan genre romantis.
Serial yang diangkat dari novel berjudul sama ini berkisah tentang bagaimana Lebas berusaha mencari Jeng Yah. Pencarian itu berawal dari permintaan ayahnya yang sedang sakit parah.
Dari beberapa serial yang dipercaya sebagai yang terbaik sepanjang tahun 2023 tadi, adakah yang jadi favoritmu?
Berita Terkait
-
10 Daftar Serial Netflix Pemenang Golden Globe, Squid Game hingga The Crown
-
Series Netflix Garapan Joko Anwar, Ini 4 Fakta Nightmares and Daydreams yang Tayang Tahun Ini
-
Chord Gitar Chrisye- Kala Sinar Tenggelam, Lagu yang Menjadi Soundtrack Serial Gadis Kretek
-
Begini cara Dian Sastrowardoyo dalam Memerankan Dasiyah di Serial Gadis Kretek: Gw siapin Beberapa Merk Parfum
-
Lirik Lagu Kala Sang Surya Tenggelam - Nadin Amizah, OST Gadis Kretek yang Dibintangi Dian Sastrowardoyo
Tag
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas