Matamata.com - Nightmares and Daydreams bakal jadi karya terbaru Joko Anwar. Serial ini bekerja sama dengan Netflix dan akan tayang di platform streaming tersebut tahun ini.
Diketahui, Nightmares and Daydreams pertama kali diumumkan pada tahun 2022. Setelah ditunggu-tunggu, Joko Anwar akhirnya merilis teaser dari proyek barunya ini.
"Sudah siap, teman-teman? Tunggu info lebih lanjutnya - 2 February 2024. #NextOnNetflixIndonesia NAD," tulisnya dikutip dari unggahan Instagram, Senin (15/1/2024).
Baca Juga:
Film Dear David Dikritik, Joko Anwar dan Sederet Sutradara Elit Beri Reaksi Tak Terduga
Dalam teaser yang dirilis, tampak sekelompok sosok misterius dengan jubah hitam bergambar segitiga terbalik sedang menghadap dua patung menyeramkan.
Penasaran seperti apa serial baru karya Joko Anwar ini? Simak beberapa fakta Nightmares and Daydreams berikut.
1. Universe Baru
Baca Juga:
Aktor Jeff Satur Puji Joko Anwar, Pengabdi Setan 3 Kolab dengan Hantu Thailand?
Saat pertama kali diumumkan, Joko Anwar menegaskan bahwa Nightmares and Daydreams adalah serial yang akan memperkenalkan universe atau semesta baru.
Sebelumnya, sang sutradara telah membuat penikmat horor terkesan dengan semesta Pengabdi Setan. Diungkap olehnya, serial ini akan memiliki plot cerita yang mind blowing.
2. Bergenre Sci-fi thriller
Baca Juga:
7 Film dan Serial Waktu Netflix Indonesia, Gadis Kretek Hingga Serial Garapan Joko Anwar
Tak lagi horor, Nightmares and Daydreams akan mengusung sci-fi thriller. Kisahnya tentang fenomena aneh yang dialami orang-orang biasa dengan berbagai plot yang berkaitan.
Selain Joko Anwar, serial ini juga disutradarai oleh Upi Avianto, Randolph Zaini, dan Ray Pakpahan. Naskahnya ditulis sendiri oleh Joko Anwar bersama Tia Hasibuan, Rafki Hidayat dan Pratiwi Juliani.
3. Kisahnya Terinspirasi dari Isu-isu di Indonesia
Baca Juga:
Joko Anwar Ingin Bikin Film soal Kasus Viral, Auto Digoda Netizen: Dokumenter Sambo ya?
Nightmares and Daydreams memiliki tujuh episode di mana setiap episodenya akan mengangkat kisah yang terinspirasi dari isu-isu yang ada di Indonesia.
Joko Anwar sempat membocorkan plot cerita episode pertama, yakni tentang isu intergenerational gap atau berfokus pada hubungan antara anak dan orangtua dengan sudut pandang baru.
4. Jajaran Pemain Berbakat
Joko Anwar menggandeng banyak nama berbakat untuk membintangi Nightmares and Daydreams yang digadang-gadang akan menjadi serial asli Indonesia yang menjanjikan.
Sederet bintang film seperti Putri Ayudya, Ario Bayu, Ruth Marini, dan Marissa Anita dipastikan ikut ambil peran dalam serial ini.
Nightmares and Daydreams akan tayang pada paruh pertama 2024. Namun tanggalnya belum diumumkan.
Berita Terkait
-
Adu Banyak Jumlah Penonton Film Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari di Hari Pertama Tayang
-
10 Daftar Serial Netflix Pemenang Golden Globe, Squid Game hingga The Crown
-
Gadis Kretek Masuk Daftar, Ini 9 Serial Netflix Romantis Sepanjang Tahun 2023
-
10 Seleb Pernah Jadi Paskibraka, Penampilan Aaliyah Massaid Paling Beda
-
Sinopsis XO, Kitty, Perjalanan Kitty Covey Mencari Cinta Sejati di Korea
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman