Matamata.com - Aura Kasih dan suami, Eryck Amaral lagi senang-senangnya menimang si buah hati nih. Bayi perempuan cantik yang lahir pada 16 Juni 2019 itu diberi nama Arabella.
Aura Kasih menikah secara siri dengan Eryck Amaral di Bangkok, pada akhir September 2018. Keduanya lalu menikah secara sah dan diakui oleh negara pada 22 Desember 2018 di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan. Prosesi pernikahan secara agama tersebut dilakukan Aura Kasih setelah suaminya yang berkewarganegaraan Brasil itu memeluk agama Islam alias mualaf.
Usai momen akikah, pada (16/7/2019) lalu Aura Kasih menepati janjinya untuk memperlihatkan wajah si buah hati. Dia pun mengunggah video singkat di Instagram memperlihatkan sosok bayinya yang berusia tiga hari.
"Halo aku bayi perempuan. Ini aku saat usia 3 hari. Aku setengah orang Brazil dan orang Sunda," tulis Aura Kasih di postingan Instagramnya saat itu.
Punya suami bule dan mertua bule, tak disangka Aura Kasih punya kesulitan tersendiri. Hal ini diungkapkannya di Instastory-nya hari ini (24/7/2019) kalau mereka sekeluarga punya kendala bahasa.
Asisten yang bantu Aura momong anaknya tak bisa berbahasa Inggris, sementara suaminya tak bisa bahasa Indonesia. Sementara mertuanya tak bisa bahasa Inggris maupun Indonesia, Aura tak fasih berbahasa Portugis. Waduh!
"Mbak nggak bisa bahasa Inggris, Eryck nggak bisa bahasa Indonesia. Mamanya Eryck nggak bisa bahasa Inggris, nggak bisa bahasa Indonesia juga, gue nggak bisa bahasa Portugis (seada-adanya banget). Apakah kalian bisa bayangkan seperti apa keadaan di rumah?" tanya Aura Kasih di Instastory-nya.
"Tambah mama gue yang pakai bahasa Sunda! Dan ketika gue main sama baby pakai bahasa Indonesia (yang ala-ala gemes gitu), Eryck dan mamanya pakai bahasa mereka pas main sama baby. Ketika gue sama Eryck main sama baby pakai bahasa Inggris, mama gue pakai bahasa Sunda. Kabayang teu asa riweuh lieur!!," lanjut curhat Aura.
Waduh, berarti nanti Arabella bisa multibahasa dong ya?
Berita Terkait
-
Bantah Jadi Simpanan Ridwan Kamil! Aura Kasih Bongkar Rahasia Kekayaannya
-
KPK Dalami Informasi Aliran Dana Kasus Iklan Bank BJB dari RK ke Aura Kasih
-
Aura Kasih Akui Ogah Ambil Pusing Jadi Single Mom, Pilih Tanpa Suster dan Latih Anak Mandiri
-
Pengumuman! Ini Syarat Pria Menjadi Suami Aura Kasih
-
Mandiri dan Tangguh! Ini 7 Penyanyi Anak Satu Berstatus Single Mom
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya