Livi Zheng dan Joko Anwar. (Instagram/@livizheng, suara.com)

Matamata.com - Livi Zheng sedang menjadi buah bibir masyarakat tanah air. Bahkan, hingga hari Senin (2/9) lalu, Livi Zheng menghiasi trending pencarian Twitter loh.

Wanita yang mengarahkan film Bali : Beats of Paradise ini, memang sempat dipertanyakan oleh deretan sutradara senior seperti Joko Anwar hingga John de Rantau.

"Lu kesel nggak sama orang-orangnya? Kalau kesel gua bilang ke Joko Anwar, Livi Zheng kesel sama lo," tanya Deddy Corbuzier.

Baca Juga:
Dirumorkan Bakal Bikin Film KKN Desa Penari, Joko Anwar Ungkap Faktanya

"Lucu aja lo nggak ngerti term basic kek feature film, tapi lu ngedebate gue soal feature film, soal Oscar padahal di website Oscar jelas-jelas ditulis film di atas 40 menit itu feature film," jawab Livi Zheng.

Deddy Corbuzier pun menggaris bawahi pernyataan Livi Zheng soal Joko Anwar yang tak tahu Oscar.

Livi Zheng. (Youtube/DeddyCorbuzier)

"Artinya Livi mengatakan bahwa Joko Anwar tidak mengerti soal Oscar?" tanya Deddy.

Baca Juga:
Heboh Soal Film Livi Zheng di Ajang Oscar, Joko Anwar dkk Pertanyakan 5 Hal

"Nggak ngertilah, John de Rantau juga kaga ngerti, dan mereka tuh ngotot gitu hebatnya, yaudahlah," jawab Livi Zheng.

"Kemaren ada orangnya, kenapa nggak ngomong langsung di depannya," ujar Deddy Corbuzier sambil tertawa.

Livi Zheng pun mengaku shock saat acara, ditambah menurutnya Joko Anwar dan sutradara lainnya ngotot.

Baca Juga:
5 Potret Livi Zheng, Sutradara yang Sedang Heboh Dibicarakan

Livi Zheng. (Instagram/@livizheng)

"Karena aku mungkin terlalu shock ada orang yang nggak semengerti itu tapi sengotot itu, mungkin shock banget gitu loh," ungkap sutradara asal Blitar ini.

Ia mengaku jika kaget bukan karyanya yang dikritik, namun juga berita seputar Livi Zheng sekeluarga yang dinilai sebagai hoax.

"Kalau gue dikritik tentang karya, biasa aja, biasa banget di Amerika, cuman nih heran aja gitu, pertama mereka nggak ngerti, terus ada hoax macem-macem tentang kakek, bokap. Karena seumur hidup di Amerika kalau nyerang ya karya bukan malah apa gitu," tutup Livi Zheng.

Load More