Tulus. (Matamata.com/IrmaJoanita)

Matamata.com - Lagu Adu Rayu memang sukses di pasaran dan penikmat musik tanah air.

Bukan tanpa sebab, lagu yang romantis bak mengajak adu rayu seorang wanita ini punya lirik yang kuat.

Tiga musisi tanah air yang menyanyikannya pun bukan kaleng-kaleng, ialah Yovie Widianto, Glenn Fredly dan Tulus.

Baca Juga:
Makin Spektakuler! Tulus Bakal Meriahkan Mocosik Festival 2019

Jadi penyanyi termuda, Tulus pun ketagihan berkolaborasi dengan senior-seniornya di dunia musik ini.

Tulus saat konser Tur Sewindu di Yogyakarta. (Matamata.com/IrmaJoanita)

Ia pun sempat menyatakan ingin kembali berkolaborasi dengan musisi tanah air lainnya di karya selanjutnya.

"Pingin (berkolaborasi), karena saya ketagihan berkolaborasi setelah kemaren Adu Rayu sama mas Yovie dan Glenn jadi banyak belajar," ujar Tulus saat ditemui di konser Tur Sewindu Yogyakarta (26/9).

Baca Juga:
Tulus Jadi Pamungkas Prambanan Jazz 2019 yang Penuh Kesan

Ia pun menginginkan kolaborasi bareng musisi lain di karya yang direncanakan mulai pada bulan Desember 2019.

Tulus.(Matamata.com/IrmaJoanita)

"Mudah-mudahan nanti di kesempatan berikutnya ada kesempatan kolaborasi dengan musisi-musisi lain," ujar Tulus.

Namun, ia masih belum tau ingin berkolaborasi dengan siapa.

Baca Juga:
Gokil, Tiket Konser Monokrom Tulus Terjual Habis dalam Waktu 3 Jam

"Cuman belum tau siapa, (artis yang akan berkolaborasi)" jawabnya.

Load More