Matamata.com - Jessica Mila mendapatkan tantangan berat ketika membintangi karakter Rara dalam film Imperfect: Karir, Cinta & Timbangan. Karakter Rara yang tidak nyaman dengan tubuh gemuknya pun terbawa ke kehidupan asli Jessica Mila.
Jessica Mila bahkan dilingkupi perasaan tak percaya diri selama proses syuting film Imperfect.
"Kan pada saat syuting itu aku juga harus jadi orang yang insecure kan. Jadi ketika aku menjalani karakter Rara, juga mempengaruhi aku," kata Jessica Mila, dalam acara rilisan trailer film Imperfect, di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019).
Menjadi Rara, perempuan 26 tahun itu harus menaikkan berat badan hingga 10 kilogram. Gara-gara itu, Jessica Mila sempat tak percaya diri saat keluar rumah.
"Saat itu aku jarang kayak, keluar rumah kalau memang nggak penting-penting banget nggak. Kalau memang ada yang mengharuskan aku keluar ya aku insecure meskipun orang tahu, kalau itu untuk syuting. Tapi tetap aja pada saat itu mempengaruhi mental aku," tutur Jessica Mila.
Film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan garapan sutradara dan penulis Ernest Prakasa, rencananya akan tayang 16 Desember 2019 mendatang. Selain Jessica Mila, film tersebut juga dibintangi Reza Rahadian, Diah Permatasari, Aci Resti, Kiky Saputri dan lainnya.
Berita Terkait
-
Pesona Jessica Mila Berbusana Serba Pink di Baptisan Anak, Anggun dan Kompak dengan Suami
-
Diet Agak Kebablasan Sampai Beratnya Cuma 37 Kg, Prilly Latuconsina Ngaku Nyaman: Ngerasa Lebih Pede
-
Jessica Mila Unggah Pemotretan Newborn Putrinya: Plek Ketiplek Bapaknya Banget!
-
Imutnya, Otto Hasibuan Kepergok Gemas Pada Baby Kyarra
-
Baru Lahir, Anak Jessica Mila Pulang Ke Rumah Disambut Keluarga Pakai Adat Batak
Terpopuler
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Menlu RI: Evakuasi WNI di Iran Belum Diputuskan, Situasi Terus Dipantau
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Menhaj Tegaskan Petugas Haji Dilarang 'Layani Atasan', Fokus Mutlak pada Jemaah
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan