Matamata.com - Ketika mengetahui namanya masuk ke dalam nominasi ajang bergengsi Festival Film Indonesia (FFI) 2019 untuk kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik, aktor muda Jerome Kurnia mengaku kaget
Dalam kategori tersebut, Jerome Kurnia disandingkan dengan aktor lainnya, yakni Baskara Mahendra, Mandra, Verdi Solaiman, Randy Pangalila dan Whani Dharmawan.
"Nggak nyangka, soalnya pada malam itu aku juga kebetulan disuruh baca nominasi. Setelah turun dan duduk, keluar nominasi pemeran pendukung pria terbaik dan tiba-tiba nama aku keluar dan aku benar-benar kaget banget," kata Jerome saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2019) malam.
Baca Juga:
Pukau Penonton, Jerome Kurnia Fasih Berbahasa Spanyol
"Dan aku rasa, aku bersyukur banget mereka bisa memilih aku. Karena memang buat Bumi Manusia itu aku bekerja sangat keras," ujarnya lagi.
Meski demikian, Jerome Kurnia tak berharap banyak jadi pemenang. Baginya, masuk dalam nominasi bergengsi FFI 2019 dan disandingnya dengan aktor hebat lainnya, sudah jadi kebanggaan tersendiri.
Baca Juga:
Ada Adegan Jerome Kurnia & Rebecca Klopper Ciuman, Pacar Cemburu Nggak?
"Untuk jadi nominasi aja aku sudah senang banget. Menang atau nggak aku nggak apa-apa sih, yang penting sudah bisa diapresiasi, bisa ditaruh sebelah pemain-pemain dan aktor-aktor yang hebat banget," kata Jerome Kurnia. [Evi Ariska]
Berita Terkait
-
Rahasia Rasa Ajak Penonton Menemukan Cinta dan Diri Melalui Kuliner yang Penuh Kejutan, Sudah Tayang di Bioskop!
-
Jerome Kurnia dan Nadya Arina Diminta Mengungkap Misteri Buku Resep Legendaris
-
Didapuk Jadi Bintang Utama di Film 'Rahasia Rasa', Ini Kata Jerome Kurnia
-
Valerie Thomas dan Yatti Surachman Bintangi Film 'Rahasia Rasa', Begini Kisahnya
-
Hanung Bramantyo Garap Film 'Rahasia Rasa', Hadirkan Keajaiban Kuliner Nusantara
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Cara Merawat Kulit Kering dengan Skincare Berbahan Collagen
-
H-Seminggu Tayang, Film Qodrat 2 Disambut Antusiasme Tinggi dari Penggemar!
-
Swara Prambanan Hadir pada Penghujung Tahun 2025, Sajikan Beragam Kolaborasi
-
Suara.com Luncurkan Suara Hijau dan Green Media Network di Hari Ulang Tahun ke-11
-
Daftar 5 Aplikasi Exchange Terdaftar di BAPPEBTI