Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Tersanjung The Movie. (Youtube/MVPicturesID)

Matamata.com - Film Tersanjung The Movie yang dijadwalkan tayang pada 19 Maret 2020 ditunda. Keputusan ini diumumkan langsung rumah produksi MVP Pictures.

Belum diketahui pasti kapan film yang disutradarai Hanung Bramantyo akan naik layar di bioskop Tanah Air.

Baca Juga:
Pager Hingga Kaset Buat Feby Febiola Nostalgia Syuting Film Tersanjung

"Jadwal penayangan Tersanjung The Movie di seluruh bioskop awalnya telah ditentukan pada tanggal 19 Maret 2020 harus menunda tanggal tayangnya hingga batas waktu yang belum ditentukan," demikian bunyi pengumuman dari MVP Pictures.

Keputusan itu diambil setelah pemerintah Indonesia mengimbau masyarakat untuk tetap berada di rumah dalam rangka memerangi penyebaran virus corona alias covid-19.

Sutradara film Hanung Bramantyo saat ditemui di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (27/2/2020). [Suara.com/Yuliani]

"Dengan gencarnya himbauan pemerintah untuk menghindari keramaian atau social distancing dalam beberapa waktu ke depan, dengan berat hati MVP Pictures memutuskan untuk menunda pemutaran film Tersanjung The Movie di bioskop Tanah Air," sambungnya.

Baca Juga:
Buka-bukaan Clara Bernadeth Soal Adegan Perkosaan di Film Tersanjung

Padahal, Tersanjung The Movie sudah sempat menggelar gala premiere pada 13 Maret 2020.

Fyi, Tersanjung The Movie diangkat dari cerita sinetron dengan judul yang sama. Film itu dibintangi oleh Clara Bernadeth, Kevin Ardilova, Giorgino Abraham, Sacha Stevenson, Febby Febiola hingga Ari Wibowo. (Sumarni)

Baca Juga:
4 Film yang Diadaptasi dari Sinetron Jadul, Terbaru Tersanjung The Movie

Load More