Matamata.com - Masih ingat sosok aktor Irshadi Bagas? Sosok yang jadi pemeran Farrel dalam Heart Series ini tengah berbahagia.
Irshadi Bagas baru saja melangsungkan acara lamaran. Ia melamar seorang gadis cantik yang bernama Larasati.
Penasaran nggak nih dengan momen lamaran Irshadi Bagas? Langsung intip momen bahagia tersebut yang sudah Matamata.com rangkum di bawah ini:
1. Bernuansa floral
Nuansa acara lamaran Irshadi Bagas dan Larasati yaitu floral dengan warna soft dan pastel yang manis. Tampak keduanya juga menggunakan outfit nuansa senada.
Irshadi Bagas menggunakan kemeja bernuansa pink mauve dan bawahan celana chinos. Sedangkan Larasati memilih kebaya nuansa pink yang manis senada dengan makeup.
2. Momen lamaran
Sambil bersimpuh, Irshadi Bagas menanyakan kepada Larasati maukah menjadi pendampingnya. Duh, so sweet banget nih momen Irshadi Bagas bersimpuh dan bawa bunga.
Larasati pun lantas menerima lamaran dari Irshadi Bagas. Momen tersebut tuai perhatian karena romantis abis.
3. Pemotretan
Keduanya pun sempat melakukan pemotretan setelah selesai acara lamaran. Terlihat keduanya berpose mesra.
Irshadi Bagas memegang lengan calon istrinya tersebut. Irshadi Bagas dan Larasati terlihat serasi banget ya di momen pemotretan yang satu ini.
4. Candid
Mereka pun tampak melakukan pemotretan candid yang kelihatan romantis abis. Potret pertama, keduanya terlihat saling bertatapan penuh arti.
Di potret kedua, Irshadi Bagas tampak memegang lengan Larasati. Duh, penuh makna dan kelihatan manis abis.
5. Bareng rekan-rekan
Potret acara lamaran di tanggal cantik 10-10-2020 ini terlihat dihadiri beberapa rekan Irshadi Bagas maupun Larasati. Momen tersebut semuanya kelihatan bahagia ya.
Itu tadi lima momen lamaran Irshadi Bagas pemain Farrel dalam Heart Series. Pangling nggak nih sama Irshadi Bagas yang udah lamar pacarnya?
Berita Terkait
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya