Matamata.com - Aurelie Moeremans mengaku pernah mengalami toxic relationship. Memerankan karakter Dinda di film Story of Kale pun membuka luka lamanya. "Memang film ini membuka luka lama ya. Aku kan juga pernah mengalami toxic relationship. Jadi ya kayak buka luka lama," kata Aurelie Moeremans dalam jumpa pers virtual, Rabu (21/10/2020).
Diceritakan, Aurelie pernah mengalami kejadian serupa dengan karakter Dinda. Menjalani hubungan asmara yang menakutkan hingga kekerasan fisik. "Pas syuting mengalami kekerasan (oleh pacar) dan beneran flashback, keingat juga. Tapi nggak lama abis syuting sembuh lagi kok," kata Aurelie Moeremans.
Ia pun teringat kenangan buruk ketika mengalami toxic relationship dengan kekasih lamanya yang tak ia sebutkan namanya. Pengalaman menjalani percintaan yang tak sehat itu juga membuat Aurelie menderita cukup lama. "Dan itu derita lama banget. Dan luka kemarin sakit banget juga, jadi kayak de javu pas main ini," kata Aurelie Moeremans.
Baca Juga:
Pamer Perut Buncit kayak Bumil, Aurelie Moeremans Hamil Apa?
Aurelie mengaku rasa sakit ketika mengalami toxic relationship membuat dirinya mudah untuk mendalami peran sebagai Dinda. Ia pun mengonsultasikan rasa sakitnya pada Angga Dwimas Sasongko selaku sutradara. "Jadi pas reading itu aku related banget, aku cerita sama Mas Angga aku ada diposisi Dinda," ujar Aurelie.
Aurelie mengaku luka lamanya kembali terbuka, lantaran apa yang dirasakan oleh Dinda pernah dialami olehnya. Kini sudah sembuh dari trauma, Aurelie memanfaatkan kenangan buruk itu untuk menghasilkan karya. "Kalau aku udah sembuh dengan waktu sih," bebernya. "Tapi itu membantu mendalami karakter sih, pas nangis beneran nangis, traumanya aku pake di film ini," lanjut Aurelie.
Fyi, Aurelie Moeremans beradu akting dengan Arya Saloka dan Ardhito Pramono yang berperan sebagak Kale dalam film Story of Kale. Film tersebut merupakan spin off dari film NKCTHI yang dirilis pada awal tahun 2020.
Baca Juga:
Tanya Uang Rp10 Miliar Dipakai Apa, Aurelie Moeremans Malah Diajak ke KUA
Berita Terkait
-
Aurelie Moeremans Goyang Pejabat di KTT Asean, Ini Biodata dan Agamanya
-
Aurelie Moeremans Jadi Barbie, Malah Mirip Raline Shah
-
Aurelie Moeremans Pamer Foto Pernikahan dengan John Mayer, Auto Diketawain: Cepat Sembuh Ya
-
Wajah Sulit Senyum, Aurelie Moeremans Ungkap Penyebab Vakum Kerja 6 Bulan: Ternyata Bukan Tumor
-
Aurelie Moeremans Idap Tumor Colli, Keluarga Sampaikan Kondisi Terkini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?