Matamata.com - Sutradara film Sobat Ambyar sempat harap-harap cemas Didi Kempot enggan terlibat dalam filmnya. Sebab, Didi Kempot sudah sering menolak tawaran main film atau sekadar sebagai cameo dalam film layar lebar.
"Mas Didi sebetulnya sudah sering ditawari main film atau hadir sebagai cameo bahkan memfilmkan kisah hidupnya, tapi mas Didi tidak pernah mau, sampai memang lewat mas Bagus dan tim Sobat Ambyar di sini ketemu sebuah pola pendekatan ini," kata sutradara film Sobat Ambyar, Charles Gozali dalam jumpa pers virtual, Selasa (12/1/2021).
Selama tiga bulan lebih, mereka berusaha melakukan pendekatan ke legendaris Campursari itu. Hingga akhirnya, tak hanya sebagai cameo, Didi Kempot bahkan berperan penting di film sekaligus menjadi excecutive produser.
"Hampir tiga bulan lebih kami mendekati mas Didi dan beliau bahkan mau tampil dan hadir di dalam filmnya ya, ini film pertama dan terakhir beliau juga sebagai excecutive produser, lengkap sudah ya," lanjutnya.
Bagus Bramanti, sutradara kedua di film Sobat Ambyar mengaku sempat cemas karena jadwal Didi Kempot yang padat. Apalagi, almarhum sudah melabeli dirinya penyanyi.
"Iya itu harap-harap cemas sih, karena faktor teknisnya satu, sudah pasti jadwal, kedua memang almarhum mengatakan, 'saya ini kan penyanyi'," timpal Bagus.
"Beliau sangat rendah hati, beliau selalu mengatakan dirinya cuma artis kampung," sambung Charles Gozali lagi.
Film terbaru berjudul Sobat Ambyar akan tayang di Netflix secara global pada tanggal 14 Januari 2021. Film Sobat Ambyar diproduseri dan dibintangi oleh mendiang Didi Kempot "Godfather of Broken Heart".
Film yang telah lama dinantikan ini mengisahkan tentang pahit-manisnya cinta dan patah hati.
Dikemas musikal dan kental adat Jawa, film Sobat Ambyar bakal diiringi oleh berbagai lagu campursari karya mendiang Didi Kempot.
Disutradarai oleh Charles Gozali dan Bagus Bramanti, film Sobat Ambyar juga dibintangi sejumlah artis Indonesia. Diantaranya adalah Bhisma Mulia, Denira Wiraguna, Erick Estrada, Mo Sidik, dan Asri Welas, serta penampilan akting perdana dari Fransisca Saraswati Puspa Dewi (Sisca JKT48).
Berita Terkait
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Istri Didi Kempot Tak Puas dengan Cara Minta Maaf Salma Salsabil, Yang Bersangkutan Malah Asyik Pamer Foto
-
Lirik Lagu Layang Kangen - Denny Caknan
-
5 Potret Anak Didi Kempot: Miliki Bakat Bernyanyi seperti Ayahnya
-
Setahun Kematian Didi Kempot, Yan Vellia: Tidak Bisa Mencegah Takdir Allah
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya