Matamata.com - Mak Vera, mantan manajer almarhum Olga Syahputra kini tampil berhijab. Pemilik nama lengkap Vera Zanobia itu kerap berbagi foto maupun video yang perlihatkan penampilan barunya.
Mak Vera belakangan juga rajin membuat video TikTok. Menarik perhatian, video tersebut berupa sindiran terhadap orang-orang yang membicarakan dirinya di belakang.
Uniknya, Mak Vera menyindir orang-orang itu lewat aksi yang kocak. Ada yang lipsync suara orang lain, ada juga cuma berjoget iringin musik. Dalam setiap video yang diunggah, Mak Vera tak lupa memberikan keterangan di caption. Apa saja sindiran Mak Vera itu? Simak rangkumannya berikut ini:
Baca Juga:
Ditinggal Olga Syahputra, Mak Vera Berubah Drastis: Berhijab, Jadi Pebisnis
1. Peragakan tipe orang yang ngomongin di belakang
Di video ini, Mak Vera memergakan tipe-tipe orang yang bersikap manis di depan, namun sebaliknya saat di belakang. Aksinya kocak karena diiringi lagu yang pas dengan sindirannya.
"Mak kasih contoh ya, type-type orang manis di depan kita, jelekin kita di belakang kita,mukanya ada dua, jadi kita bingung mau ngadepin yang mana," tulis Mak Vera.
Baca Juga:
Duh, Honor Nikita Mirzani Sebanyak Ratusan Juta Tak Dibayar Mak Vera
2. Bodo amat
Di video kedua, Mak Vera lipsync sebuah lagu yang membahas cuek ketika dibicarakan orang lain.
"Terserah deh bodo amat sekarang, lu menghina gue, lu ngomongin gue, lu ngatain gue, lu munafikin gue juga bodo amat. Terserah, kan ada hukum karma, ngomong-ngomong keren nggak akting mak," tulis Mak Vera.
Baca Juga:
Komentar Billy Syahputra Soal Tuduhan Judi Mak Vera
3. Tegas
Di video ini Mak Vera secara tegas minta mereka untuk langsung berhadapan dengannya ketimbang membicarakan dirinya di belakang. Tapi di akhir video, dia bilang itu cuma akting.
"Ngomong di depan mak dong, jangan di belakang mak aje, ceritanya lagi belajar akting kayak orang-orang," tulis Mak Vera di caption.
4. Cuma diingat kejelekannya
Di video terakhir, Mak Vera kembali lakukan lipsync suara seseorang. Dia membahas orang-orang yang selalu ingat keburukannya ketimbang hak baik yang pernah diberikan.
"Sedih banget, kita baik terus sama orang, giliran kita salah yang diingat salahnya terus, yang baik-baiknya nggak akan diingat, nah itulah manusia, kebaikan orang dilupain yang ingatnya kesalahan orang tapi mak tetap sayang kok sama orang-orang yang nggak ingat sama, tetap doain mereka sehat, lancar dan berkah juga selalu lancar rejekinya @meuthiazrizki thank u cantik suaranya," tulis Mak Vera di caption.
Berita Terkait
-
Kuliti Masa Lalu, Mak Vera Balas Nikita Mirzani: Kalau Mau Jatuhin Emak, Caranya Gak Kayak Gitu!
-
Profil Mak Vera, Dituding Gelapkan Uang Mendiang Olga Syahputra
-
Dituding Nikita Mirzani Gondol Uang Almarhum Olga Syhaputra, Mak Vera: Jangan Julid!
-
Bela Mak Vera, Dewi Perssik Sentil Nikita Mirzani: Jangan Percaya, Dia Pernah Masuk Rumah Sakit Jiwa
-
Soal Nilep Duit, Nikita Mirzani Koar-koar Mau Kuliti Mak Vera Manajer Olga Syahputra
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?