Matamata.com - Momo Geisha penyanyi kelahiran Pekanbaru, 7 Juni 1986 ini telah memiliki dua orang buah hati. Putri pertamanya bernama Gabriella Aurora Samudra, yang juga merupakan kakak dari Abercio Mikaelmoza Samudra. Momo juga dikenal memiliki rumah yang besar dan mewah. Bahkan untuk hadiah kelahiran sang putra, suaminya Nikola Reza Samudra, memberikan hadiah yang luar biasa. Ya Reza menghadiahi Abe sebuah lapangan sepak bola!
Terkini, Momo Geisha baru saja mengantarkan anak keduanya, Abercio Mikaelmoza Samudra, ke rumah sakit. Hal ini diketahui dari unggahannya di media sosial yang memperlihatkan Baby Abe terbaring di ranjang rumah sakit.
Baby Abe bukannya sakit, melainkan akan di sunat. Momo Geisha yang memiliki nama asli Narova Morina Sinaga ini bahkan sampai tidak bisa tidur. Padahal mereka menginap di kamar rawat rumah sakit yang mewah dan canggih lho.
Namun, yang menarik perhatian netizen justru kamar rawat yang ditempati Momo dan Baby Abe untuk menginap. Pasalnya kamar rawat di rumah sakit tempat Baby Abe akan sunat itu nampak sangat mewah dengan peralatan yang canggih.
Unggahan Momo ini langsung menyedot perhatian publik. Belum lagi potret Baby Abe yang tetap ceria bahkan setelah di sunat. Baby Abe disebut sangat menggemaskan. Penasaran seperti apa seperti potret anak Momo Geisha di sunat di kamar mewah? Yuk simak potret berikut.
1. Momo dan Abe menginap bersama
Pasca menikah dengan pengusaha bernama Nikola Reza Samudra pada 2017 silam, Momo memang memilih fokus mengurus rumah tangganya. Kini ia pun nampak menemani sang putra Baby Abe di rumah sakit. Bukan karena sakit, tapi karena Abe akan disunat. Momo pun menggunggah potret Abe di Instagram pribadinya. "Malam ini di sini, menemani Abe. Dilancarkan semuanya ya nak, God Loves You, @abercio_mikaelmoza_samudra di Instagramnya pada Senin (14/6).
2. Baby Abe Tetap Ceria
Baby Abe yang memakai setelan berwarna putih terbaring di ranjangnya. Senyum mengembang di wajah mungilnya. Baby Abe terlihat ceria dan nyaman meski tidak tidur di kamarnya sendiri ya. Dalam beberapa potret yang Momo unggah, Abe nampak selalu tersenyum ceria.
3. Kamar Rumah Sakit Mewah
Pada unggahannya itu, Momo juga memperlihatkan potret kamar tempatnya dan Abe menginap. Ruang kamar mereka nampak luas dan mewah. Dilengkapi dengan dapur, meja makan, serta sofa yang nyaman. Sontak saja penampakan kamar rawat Baby Abe menyita perhatian publik karena kemewahannya. Saking mewahnya netizen sampai Salfok lho dengan kamar rawat Baby Abe.
Namun, meski menginap di kamar yang nyaman, Momo mengaku tidak bisa tidur karena banyak pikiran. Tentunya sebagai ibu, Momo cemas dengan proses sunat yang akan dijalani sang buah hati.
4. Potret Ceria Bersama Dokter Sebelum Sunat
Sesaat sebelum di sunat, Momo dan Baby Abe sempat berfoto bersama tim dokter. Laui-lagi Baby Abe nampak ceria dengan senyum mengembang di wajah tampannya. Penampilan Baby Abe juga makin lucu dengan pakaian rumah sakit.
Meski sempat menangis setelah di sunat. Momo mengatakan Baby Abe sempat nangis panjang. Ia pun memuji anaknya itu.
Itulah potret anak Momo Geisha Disunat. Meski sempat menangis, tapi Baby Abe tetap bisa tersenyum ceria ya. Wah hebat dan pintar banget ya Baby Abe!
Kontributor: Safitri Yulikhah
Tag
Berita Terkait
-
Roby Satria Tegur Momo yang Nyanyikan Lagu Geisha, Ajukan Kode agar Eks Vokalis Reunian
-
10 Potret Mewah Ulang Tahun Nicola Reza Suami Momo Geisha di Malang, Dirayakan 3 Kali dalam Sehari
-
4 Seleb Punya Koki Pribadi di Rumah, Nikita Mirzani Malah Dirujak Netizen
-
8 Momen Seru Ultah Momo Geisha, Bagi-Bagi Saweran
-
The Real Sultan, Intip 7 Potret Momo Geisha Nongkrong di Kafe Super Mewah di Jepang
Terpopuler
-
Mentan Amran Pastikan Pemulihan Sawah di Aceh Gunakan Skema Padat Karya
-
Menlu Iran Ingatkan Trump: Fasilitas Bisa Hancur, Tapi Teknologi Tak Bisa Dibom
-
KPK Sebut Ketua PBNU Aizzudin Diduga Jadi Perantara Suap Kuota Haji: Hubungkan Biro Travel ke Kemenag.
-
Menteri ATR/BPN Libatkan Mahasiswa KKN untuk Kejar Target 6 Juta Sertifikat Tanah
-
KPK Desak Pembenahan Menyeluruh di Ditjen Pajak Usai Kasus Suap KPP Madya Jakut
Terkini
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya
-
Bukan Sekadar Viral, IMPACT Ajak Kreator Indonesia Bangun Warisan Bisnis Berkelanjutan