Matamata.com - "Interceptor" merupakan film aksi yang dijadwalkan tayang pada 3 Juni 2022 mendatang. Yang menarik, Chris Hemsworth yang dikenal akan perannya sebagai Thor berlaku sebagai produser. Bintang utama "Interceptor" rupanya adalah istri Chris Hemsworth, Elsa Pataky.
Makin penasaran seperti apa film Interceptor 'kan? Sebelum nonton, yuk simak sinopsis Interceptor dan berbagai hal menarik lainnya berikut ini.
1. Sinopsis Film Interceptor
Baca Juga:
Cuma gara-gara Gerakan di Video TikTok, Nita Gunawan Dituding Pansos ke Nagita Slavina
Film "Interceptor" berkisah tentang JJ Collins, seorang tentara wanita yang bertarung melawan teroris. JJ Collins dipindahtugaskan ke pangkalan militer di tengah Samudera Pasifik. Lokasi tersebut merupakan pusat kendali sejumlah rudal untuk mencegat nuklir yang akan menyerang Amerika Serikat.
Jauh dari peradaban, tugas JJ Collins di tempat baru terasa amat membosankan. Namun semuanya berubah saat sekelompok teroris berusaha mengambil alih pangkalan agar serangan nuklir ke Amerika Serikat berhasil.
Pertarungan antara JJ Collins dengan pimpinan teroris, Alexander Kessel, pun tak dapat dihindari. Apabila Alexander Kessel berhasil melumpuhkan pangkalan, perang nuklir akan terjadi.
2. Pemeran Film Interceptor
Elsa Pataky yang merupakan istri dari produser film "Interceptor", Chris Hemsworth, berperan sebagai JJ Collins. Sedangkan pimpinan kelompok teroris bernama Alexander Kessel diperankan Luke Bracey. Ia diceritakan sebagai perwira yang berkhianat.
Selain dua pemeran utama tersebut, film "Interceptor" akan dibintangi Aaron Glenane, Mayen Mehta, Paul Caesar, Belinda Jombwe, Marcus Johnson, Cristian Saliadarre, Rhys Muldoon, Riley Dandy, dan masih banyak lagi berdasarkan data di IMDb.
Baca Juga:
Sah! Juliana Moechtar Menikah dengan Letkol Nur Wahyudi
3. Fakta Menarik Film Interceptor
Film "Interceptor" diarahkan oleh novelis kenamaan Matthew Reilly dan Stuart Beattie sebagai penulis skenario. Matthew Reilly sebelumnya sempat menjadi produser untuk film "Blue World Order". Sedangkan di film "Interceptor", ia berlaku sebagai sutradara untuk pertama kalinya sekaligus penulis skenario.
Elsa Pataky pun akhirnya kembali bermain film "Interceptor" setelah sukses dengan film-film "Fast Furious" sebagai Elena. Elsa Pataky akhirnya menjadi pemeran utama setelah sebelumnya lebih sering menjadi karakter pendukung.
Baca Juga:
Kiwil Blak-blakan Angkut Keramik dan Microwave dari Rumah Rohimah: Dulu Gue yang Beli
Untuk perannya sebagai JJ Collins, Elsa Pataky mempelajari lebih dari 800 gerakan akrobat selama 6 bulan. Elsa Pataky juga dibentuk sebagai wanita tomboy untuk membangkitkan kepercayaan penonton bahwa ia adalah kapten militer yang dapat dipercaya.
Syuting film "Interceptor" rupanya berlangsung di Australia. Ingin menyaksikan film "Interceptor" selengkapnya? Catat jadwalnya, film "Interceptor" mulai tayang pada 3 Juni 2022 hanya di Netflix ya!
Berita Terkait
-
Sinopsis Extraction 2, Film Anyar Chris Hemsworth yang Baru Tayang di Netflix
-
Chris Hemsworth Pakai Helm saat Motoran di Bali: Siap-siap Jadi Duta Pelancong Terfavorit
-
Biar Nggak Bingung! Ini 9 Film yang Wajib Ditonton sebelum Thor: Love and Thunder
-
Santai Pamer Foto Bareng Chris Hemsworth, Iqbaal Ramadhan Sukses Bikin Histeris
-
Thor : Love and Thunder Jadi Film Terakhir Chris Hemsworth di Marvel Cinematic Universe?
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan