Matamata.com - Film Lightyear seharusnya tayang di Indonesia mulai Kamis (16/6/2022). Namun Lightyear dilarang tayang di sejumlah negara termasuk Indonesia.
Selain Lightyear, sejumlah film produksi luar negeri juga pernah dilarang tayang di Indonesia. Apa penyebabnya? Simak dalam ulasan film yang dilarang tayang di Indonesia berikut ini.
1. Lightyear (2022)
Baca Juga:
Kena Sentil Susi Pudjiastuti, Deddy Corbuzier Diminta Olahraga Luar Ruang: Takut Otot Memuai
Film Lightyear yang menampilkan karakter Buzz seperti di film Toy Story dilarang tayang di Indonesia dan 14 negara lainnya seperti Arab Saudi, Mesir, Malaysia, Kuwait, hingga Lebanon. Rupanya film Lightyear banyak dilarang karena menyuguhkan cerita seorang penjaga ruang angkasa wanita yang menikah dengan seorang wanita. Cerita sesama wanita tersebut juga menampilkan adegan ciuman singkat.
2. Fifty Shades of Grey (2015)
Lembaga Sensor Film Indonesia pun melarang film Fifty Shades of Grey karena adegan seks yang terlalu vulgar. Selain itu, terdapat pula laporan tindak kejahatan pemerkosaan di beberapa negara yang timbul karena menonton film Fifty Shades of Grey. Namun, penonton Indonesia kini bisa menyaksikan film yang dibintangi Dakota Johnson tersebut melalui platform Netflix.
Baca Juga:
Denise Chariesta Komen Nyeleneh usai Dipolisikan Razman Nasution: Kemarin Bilang Mau Nikahin Aku
3. Kucumbu Tubuh Indahku (2018)
Bukan hanya film luar negeri, garapan anak bangsa pun ada yang dilarang tayang di Indonesia. Film Kucumbu Tubuh Indahku dicekal di beberapa kota di Indonesia, salah satunya Depok. Alasan pencekalan itu terkait perilaku penyimpangan seksual yang dihadirkan dalam film Kucumbu Tubuh Indahku. Di sisi lain, film Kucumbu Tubuh Indahku justru memboyong sederet penghargaan, baik Piala Citra maupun Piala Maya.
4. Pocong (2006)
Baca Juga:
Sivia Azizah Resmi Menikah, Aksi Ria Ricis Bikin Netizen Ngilu
Selain Kucumbu Tubuh Indahku, film horor Indonesia Pocong juga dilarang tayang oleh Lembaga Sensor Film. Di antara alasan pelarangan tersebut lantaran mengandung adegan sadis, pemerkosaan brutal, serta membuka luka lama kerusuhan yang mengundang unsur suku, ras, agama, dan budaya.
5. The Interview (2014)
Film The Interview tak hanya dilarang tayang di Indonesia, tapi juga berbagai negara di dunia terutama Korea Utara. Pasalnya film The Interview dinilai mengisahkan alur yang menyakiti Presiden Korea Utara, Kim Jong Un, sehingga dianggap sebagai bentuk terorisme. Bahkan Korea Utara mengancam akan melakukan serangan balik apabila Amerika Serikat menayangkan film The Interview.
Baca Juga:
Sivia Azizah Menikah, Dugaan Dijodohkan Langsung Dibantah Seorang Rekan
6. Suspiria (2018)
Suspiria berkisah tentang para penari yang sukses mendapat banyak penghargaan. Namun Lembaga Sensor Film Indonesia melarang penayangan Suspiria pada 2018 silam. Alasannya, Suspiria banyak mengandung adegan kekerasan serta yang berbau seksual.
Nah itu dia film-film yang dilarang tayang di Indonesia dengan berbagai alasan yang melatarbelakanginya. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
Ria Ricis Jadi Hantu Pocong di Bulan Puasa, Sindir Netizen yang Tuding Dirinya Eksploitasi Anak
-
Diduga Santet Stevie Agnecya, Icha Annisa Tak Ladeni Tuntutan Sumpah Pocong: Saya Sudah ...
-
Seram! Cerita Tantri Kotak Sering Lihat Pocong dan Kuntilanak Sejak Kecil
-
Sinopsis Film Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul, Cerita Om Hao Diteror Kejadian Mistis
-
LIVE: Mengulik Keseruan Film Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan