Matamata.com - Jadi PSK, Dialog Michelle Ziudith di Kupu Malam Viral: Tamparan Buat Pengguna Aplikasi Ijo
Peran Michelle Ziudith sebagai mahasiswi yang nyambi jadi PSK (Pekerja Seks Komersial) di series Kupu Malam terus menyedot perhatian. Serba-serbi seputar penampilan Michelle Ziudith dalam series ini jadi topik hangat di media sosial. Termasuk beberapa dialog Michelle Ziudith di Kupu Malam.
Baru-baru ini perhatian pengguna media sosial TikTok tertuju pada cuplikan series Kupu Malam yang dibagikan oleh akun @sweetyziu20. Yang mana dalam cuplikan tersebut, Michelle menyampaikan dialog yang cukup menohok.
Baca Juga:
Akting Jadi PSK di Kupu Malam Dibilang Kurang Mantap, Reaksi Michelle Ziudith Bikin Adem
"Ketika pelacur melayani Anda, mereka tidak bersungguh-sungguh menikmatinya. Mereka hanya berpura-pura demi kesenangan Anda," ujar karakter Laura yang diperankan Michelle Ziudith kepada Arif Dirgantara (Lukman Sardi).
"Yang Anda dapatkan hanya ilusi. Ilusi yang Anda beli," lanjutnya.
Cuplikan series tersebut berhasil ditonton 1,8 juta kali. Beberapa netizen menyindir ucapan ini diduga ditujukan untuk lelaki hidung belang.
Baca Juga:
Terkuak, Orang yang Gantikan Adegan Panas Michelle Ziudith di Kupu-Kupu Malam Ternyata Cowok!
"Ini sekalian memberikan tamparan atau pelajaran buat si pengguna aplikasi ijo. Ingat itu cuma ilusi," kata netizen. "Mungkin kalau yang dilayani ganteng, nggak bakal jadi ilusi," timpal yang lain.
"The real ilusi yang dibeli," kata netizen. "Udah gue kirim ke suami. Dia bilang belum tentu," tandas netizen.
Sementara itu, Michelle Ziudith mengambil tantangan sebagai seorang pekerja seks komersial (PSK) di series Kupu Malam. Ia memeranakan karakter bernama Laura alias Flo.
Baca Juga:
Profil Michelle Ziudith, Pemeran Laura alias Flo si PSK di Serial Kupu-Kupu Malam
Laura merupakan seorang mahasiswi yang ternyata memiliki pekerjaan sampingan. Ia menjadi sosok Flo, seorang PSK, pemuas hasrat para lelaki.
Sebagai lawan mainnya, hadir Lukman Sardi. Perannya sebagai Arif, konglomerat yang rela membayar berapapun demi bisa mendapatkan Flo. Tapi Flo, punya satu aturan. Dia tidak akan melayani kliennya lebih dari satu kali.
Berita Terkait
-
Gawat! Michelle Ziudith Takut Menikah Gegara Khawatir Dikhianati Suami
-
Di Follow Back Pria Ganteng Asal Korea, Michelle Ziudith Seneng Bukan Main Tapi Takut Baper
-
Lirik Lagu Benang Sari, Putik, dan Kupu Kupu Malam - JKT48
-
Lirik Lagu Benang Sari, Putik, dan Kupu-Kupu Malam - JKT48, Trending di YouTube
-
Ngeri! Artis Ini Perankan Karakter PSK, Happy Salma Hingga Wulan Guritno
Terkini
-
Muda dan Bergerak: Pameran Moda-Modif Dipersembahkan di Galeri Rumah DAS
-
Next Generation Visinema: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Wajah Baru Perfilman Indonesia Lewat 'Hutang Nyawa'
-
Cine-Concert Samsara: Sebuah Simfoni Cahaya dan Suara
-
Kenali Ciri-ciri Pasangan Red Flag Seperti Arya yang Diperankan Ibrahim Risyad, Jangan Sampai Terjebak dan Menyesal!
-
Identitas Sinema Asia Terjawab di JAFF 2024: Yohanna Sabet 5 Piala, Happyend Bawa Pulang Golden Hanoman