Yohanes Endra | MataMata.com
Doa Dijauhkan dari Perselingkuhan (freepik)

Matamata.com - Salah satu kunci hubungan awet adalah kesetiaan pada pasangan. Akan tetapi belakangan sering terdengar kabar perselingkuhan salah satunya dari penyanyi Virgoun. Perselingkuhan Virgoun mengejutkan banyak orang sebab ia dikenal sebagai sosok suami dan ayah idaman. Kejadian tersebut jadi semacam pengingat bahwa siapa saja bisa berselingkuh.

Perselingkuhan sendiri menggiring manusia untuk melakukan dosa besar, sebab sangat besar kemungkinan akan berujung pada zina. Allah SWT juga tidak menyukai orang-orang yang berpaling dan melakukan maksiat. Maka dari itu, Allah mengajarkan manusia untuk memohon padaNya dengan doa dijauhkan dari perselingkuhan.

Doa yang dipanjatkan kepada Allah merupakan salah satu cara umat muslim untuk senantiasa mengingat Allah. Serta sebagai wujud kesadaran bahwa hanya Allah Yang Maha Kuasa atas semua hajat manusia termasuk untuk urusan hati. Lantas apa saja doa dijauhkan dari perselingkuhan yang dapat diamalkan? Ini dia kumpulan doanya.

Baca Juga:
Kumpulan Doa Agar Diberikan Kesehatan Lahir dan Batin

1. Doa dijauhkan dari perselingkuhan dan kemaksiatan

Perselingkuhan bisa dilakukan baik oleh suami maupun istri. Sehingga berdoa untuk memohon agar dijauhkan dari keinginan selingkuh hendaknya diamalkan oleh suami dan istri. Berdoalah dengan doa berikut supaya diri tidak tergoda berselingkuh dan berbuat maksiat.

Allahumma innaa nasalukat taubata wa dawaamahaa. Wa na'uudzu bika minal ma’shiyyati wa asbaabihaa wa dzakkirnaa bil khaufi minka qabla hujuumi khatharaatihaa wahmilnaa ‘alan najaati minhaa wa minat tafakkuri fii tharaaiqihaa wamhumin quluubinaa halaawata majtabainaahu minhaa wastabdilhaa bil karaahati lahaa wath thama’i limaa huwa bidhiddihaa.

Baca Juga:
Doa Untuk Pengantin Baru Agar Sakinnah, Mawaddah, dan Warrohmah

Artinya: Ya Allah, kami memohon petunjuk kepadaMu sehingga kami senantiasa bertaubat dari segala dosa dan kesalahan. Dan aku berlindung kepadaMu dari perbuatan maksiat serta sebab-sebabnya, dan jadikanlah kami senantiasa ingat kepadaMu sebelum datangnya keinginan untuk berbuat maksiat yang penuh bahaya. Selamatkanlah kami dengan perasaan tidak suka pada perbuatan maksiat dan tumbuhkanlah di hati kamu keinginan untuk berbuat sebaliknya.

2. Doa supaya hati tidak tergoda untuk selingkuh

Doa berikut dapat diamalkan supaya pasangan dijauhkan dari godaan perselingkuhan. Dengan membaca doa berikut semoga Allah SWT akan menutup pintu hati pasangan dari semua godaan yang menjurus pada perselingkuhan. Baiknya doa ini rutin dibaca usai salat fardhu baik oleh istri atau suami.

Baca Juga:
Doa untuk Orang yang Memberi Makan atau Minum

Walqoytu a'laika mahabbatam minii wa litusna'a 'alaa 'aini.

Artinya: Aku telah memberikan kepadamu sebuah kasih dan sayang yang datang dariKu, dan agar engkau diasuh di bawah pengawasanKu. (QS Thaha ayat 39)

3. Doa istri agar suami tidak berselingkuh

Meski berselingkuh dapat dilakukan oleh siapa saja, tapi yang paling sering terdengar adalah perselingkuhan suami. Oleh karenanya bagi para istri dapat membaca doa berikut supaya suami menjadi orang yang setia dan hanya mencintai istrinya, serta berperilaku lembut pada sang istri.

Allahumma anta khasbi 'ala zauji 'aththif qolbahu 'alayya wa sakhkhirli qolbahu wa dzallilhu li wa khabbibni ilaihi khatta ya'ti ilayya khodli'atan dzalilatan min ghoiri mahlatin wasyghulhu bi mahabbati innaka 'ala kulli syaiin qodir.

Artinya: Ya Allah, Engkau cukup bagiku sebagai penolong atas suamiku, lembutkan hatinya padaku, palingkan hatinya padaku, tundukkan hatinya padaku, dan jadikan aku mencintainya sehingga dia datang padaku dengan tunduk tanpa menunda-nunda, sibukkanlah dia dengan mencintaiku, sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.

4. Doa agar pasangan setia

Allah SWT dalam firmanNya sudah mengajarkan manusia doa untuk memohon padaNya agar pasangan kita selalu setia. Doa tersebut termaktub dalam QS Ali Imran ayat 31.

Qul in kuntum tuhibbuuna Allaha fattabi ‘uunii yuhbibkumu Allahu wayaghfirlakum dzunuubakum wallahu ghafuurun rahiim.

Artinya: Katakanlah (Muhammad), jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.

5. Doa untuk suami dan istri agar saling setia

Mendoakan satu sama lain menjadi salah satu cara untuk mencegah dan menghindarkan diri dan pasangan dari perselingkuhan, oleh karenanya janganlah bosan untuk saling mendoakan kesetiaan diri sendiri dan pasangan.

Rabbana hablana min azwajina wa dzurriyatina qurrota a'yun, waj'alna lil muttaqina imama.

Artinya: Wahai Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri dan keturunan kami sebagai penyenang hati, dan jadikanlah kami imam (pemimpin) bagi orang-orang yang bertakwa. (QS. Al-Furqan: 74)

Demikian kumpulan doa dijauhkan dari perselingkuhan yang dapat diamalkan oleh suami dan istri. Perselingkuhan terjadi karena munculnya godaan dari dalam hati untuk berkhianat pada pasangan. Sehingga janganlah lupa untuk selalu berdoa dan memohon petunjuk dan pertolongan Allah SWT supaya ditutup hati dari segala godaan yang akan membawa pada niat berselingkuh.

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More