Matamata.com - Nama Kaisar Hakam Baswedan, anak ketiga Anies Baswedan turut mencuri perhatian menyusul kabar majunya sang ayah di Pilpres 2024. Seperti diketahui, Anies Baswedan adalah kandidat capres yang diusung koalisi perubahan PKS, Demokrat dan Nasdem.
Karena hal tersebut, tak hanya sang gubernur saja yang jadi perbincangan publik. Orang-orang terdekat terutama keluarganya pun tak luput dari sorotan.
Salah satunya sang anak, Kaisar Hakam Baswedan yang ternyata seorang atlet basket di sekolahnya. Kaisar pun kerap disorot karena kemampuannya bermain basket.
Lantas, seperti apa sosoknya? Berikut profil Kaisar Hakam Baswedan!
Profil Kaisar Hakam Baswedan
Kaisar Hakam Baswedan adalah anak ketiga pasangan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Fery Farhati Ganis. Kaisar memiliki tiga saudara kandung, yaitu Mutiara Annisa Baswedan, Mikail Azizi Baswedan, dan Ismail Hakim Baswedan.
Atlet Basket di Sekolahnya
Remaja 16 tahun tersebut merupakan alumnus Madrasah Pembangunan Jakarta. Kaisar diketahui gemar bermain bola basket hingga menjadi salah satu atlet di sekolahnya. Ia juga beberapa kali mengikuti pertandingan basket antarpelajar mewakili sekolahnya dan beberapa kali mendapatkan juara.
Kerap Menghabiskan Waktu Bersama Keluarga
Tak hanya aktif sebagai atlet basket di sekolah, Kaisar juga dikenal hobi bermain bola di halaman belakang rumahnya. Keluarga Anies Baswedan memang dikenal harmonis dan kerap menghabiskan waktu bersama.
Tak Segan Melakukan Pekerjaan Rumah
Selain main bola bareng, tak jarang mereka bersepeda atau sekedar pergi ke toko buku bersama. Selain itu, Kaisar juga dikenal tak segan melakukan pekerjaa rumah seperti membereskan kembali barang yang telah dipakai ke tempatnya.
Nah, itu dia profil Kaisar Hakam Baswedan, anak Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang jadi atlet basket sekolah. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Prabowo di Munas PKS: Saya Tak Simpan Dendam pada Anies
-
Anies Baswedan Jenguk Tom Lembong di Rutan Cipinang Usai Kabar Abolisi dari Presiden
-
Ucapan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Anies Baswedan Viral Lagi, Auto Diprotes: Masuk Politik Aja
-
Momen Anies Baswedan Beri Perhatian untuk Putri Ariani ketika Belum Populer, Bikin Haru: Jangan Merasa Kita Kecil
-
Ahmad Dhani Diduga Ledek Anies dan Ganjar Lewat Video Ini, Auto Disentil Kekalahan di 2019: Menjadi Pecundang Ulung
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya