Matamata.com - Lama tak terdengar kabarnya, Dera Idol kini dikabarkan terjun ke politik. Meski jarang muncul di layar kaca, penyanyi jebolan Indonesian Idol ini masih sering membagikan potret terbarunya di media sosial pribadinya.
Dari unggahan instagramnya, Dera diketahui masih aktif bermusik. Tak jarang dirinya membagikan vlog mengenai aktivitas terbarunya di dunia musik lewat kanal YouTube pribadinya, Dera Siagian.
Selain masih menekuni musik, ternyata kini Dera Idol juga terjun ke dunia politik dan bergabung dengan Partai Demokrat sejak tahun lalu. Ia bahkan sempat membagikan potretnya saat mengenakan seragam biru.
Baca Juga:
7 Artis Gabung Partai Politik Jelang Pemilu 2024, Al Ghazali dan El Rumi Kompak Pilih Gerindra
Seperti apa sosoknya? Berikut profil Dera Idol yang terjun ke dunia politik!
Profil dan Biodata Dera Idol
Non Dera Anggia Putri Prawitasari Siagian adalah seorang penyanyi asal Sukabumi Jawa Barat kelahiran 2 Desember 1993. Perempuan yang akrab disapa Non Dhera ini pernah mengikuti ajang pencarian bakat Indonesia Idol pada tahun 2012.
Baca Juga:
Diam-Diam 'Dilamar' Jelang Pemilu 2024, Ayu Ting Ting Beri Reaksi Tegas: Gak Cocok sama Saya
Sejak saat itu, namanya pun semakin dikenal di industri musik Indonesia. Sayangnya, pemilik nama panggung Dera Siagian ini hatus tereliminasi di babak tujuh besar. Perempuan 29 tahun tersebut diketahui telah mengenal musik sejak kecil.
Hingga saat ini, Dera pun masih aktif bermain musik meski kini juga disibukkan dengan karier politiknya.
Perjalanan Karier Dera Idol
Seperti diketahui, sejak masih kecil Dera telah memiliki ketertarikan terhadap musik. Ia bahkan sempat membentuk sebuah grup band bernama Say'A. Pada tahun 2012, Dera mengikuti audisi Indonesia Idol musim keketujuh dan berhasil lolos setelah membawakan lagu 'Cemburu' milik Dewa 19.
Bahkan penampilannya saat audisi sempat menuai pujian dari para juri, termasuk Anang Hermansyah. Sayangnya, Dera harus berpuas diri hanya sampai babak tujuh besar saja.
Namun, sejak saat itu namanya semakin dikenal oleh pecinta musik tanah air. Ia bahkan sempat merilis sebuah single berjudul 'Dilemma' pada tahun 2013 dan sebuah album di tahun 2016.
Tak hanya jago nyanyi dan bersuara merdu, Dera Idol juga merambah ke dunia seni peran dan bermain film. Beberapa film yang pernah dibintanginya adalah Me & You vs The World (2013), Kesurupan Setan (2014), dan Cerita Cinta (2015) dan Gelas Gelas Kaca (2016).
Fakta Menarik Dera Idol
Setelah mengetahui profil singiatnya, yuk intip juga sederet fakta menarik Dera Id di bawah ini!
1. Saat mengikuti audisi Indonesian Idol, penampilan Dera pernah mendapat pujian dari para juri. Bahkan Agnez Mo juga sempat memuji suara uniknya dan menyatakan bahwa Dera adalah favoritnya.
2. Identik dengan gaya tomboy bahkan karena hal tersebut, ia sempat diduga sebagai penyuka sesama jenis. Namun, Dera tak ambil pusing dengan gosip tersebut dan mengaku sudah punya kekasih.
3. Setelah lama tak terdengar kabarnya, kini Dera Irol terjun ke dunia politik dan diketahui bakal mengikuti pemilu 2024 mendatang. Perempuan berusia 29 tahun ini juga sudah bergabung dengan Partai Demokrat sejak tahun 2022 lalu.
Nah, itu dia beberapa fakta menarik serta profil Dera Idol yang kini jadi politisi, tetao dengan gaya tomboy nya.
Berita Terkait
-
Gagal Masuk Senayan, Dede Sunandar Ngaku Dari Stress Ke Ikhlas Siap Terima Kekalahan
-
Venna Melinda Curhat Kehilangan Suara di Pemilu 2024, Beda Nasib dengan Sang Putra Verrell Bramasta
-
Komeng dan Ahmad Dhani Mulus ke DPR, Gaji dan Tunjangannya Wow!
-
Gagal Jadi Caleg Padahal Sudah Jual Rumah dan 2 Mobil, Dede Sunandar Kini Jadi Penjual Cireng
-
Cuma Dapat 10 Suara di Pemilu 2024, ini yang Dilakukan Dede Sunandar untuk Hibur Diri Sendiri
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY di 3 Kota Sukses Digelar, Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?