Yohanes Endra | MataMata.com
Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Matamata.com - Tasyi Athasyia kembali terlibat kontroversi hingga namanya jadi trending topik. Kembaran Tasya Farasya itu dituding tidak membayarkan gaji mantan karyawannya. Hal ini segera jadi perbincangan di kalangan netizen.

Kontroversi Tasyi Athasyia dengan mantan karyawannya ini bukan yang pertama, sebab sebelumnya ia juga sudah pernah terlibat sejumlah masalah termasuk dengan saudaranya sendiri. Lalu apa saja kontroversi yang menjerat perempuan berdarah timur Tengah ini? Kepoin daftarnya lewat ulasan berikut.

1. Biarkan asisten bawa semua belanjaan

Baca Juga:
Tasyi Athasyia Ramai Disebut Pelit dengan Karyawan, Publik Bandingkan Karyawan RANS Entertainment: Makmur Sentosa

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter)

Belum lama ini tersebar di media sosial foto yang diduga Tasyi Athasyia dan suaminya Syech Zaki. Dalam foto tersebut terlihat jika dua orang tadi berjalan santai di mall diikuti seseorang yang membawa banyak barang belanjaan.

Sementara orang yang dikira Tasyi dan Syech Zaki terlihat melenggang dengan tangan kosong. Alhasil banyak yang menyebut Tasyi kurang memanusiakan pegawainya.

2. Tegur satpam restoran cepat saji

Baca Juga:
Bu Ala Kena Imbas Kasus Tasyi Athasyia, Sampai Dikatai Tak Becus Mendidik Anak: Produk Bad Parenting

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Tasyi Athasyia pernah menerima kritik dari netizen karena bermasalah dengan seorang satpam di restoran cepat saji. Kala itu Tasyi Athasyia menyebut jika anaknya sempat nyaris tertabrak mobil yang melintas di resto tersebut. Tasyi yang marah sampai minta pihak resto menegur si satpam. Tapi di mata netizen aksi Tasyi dianggap terlalu berlebihan.

3. Berseteru dengan Tasya Farasya

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Tasyi Athasyia sempat ramai disebut berseteru hingga saling sindir di media sosial dengan saudara kembarnya. Hal itu bermula karena Tasyi tak datang di acara ulang tahun anak Tasya Farasya yaitu Maryam Lily. Tasyi pun sempat menjelaskan kenapa tidak bisa datang, sayang dirinya dan Tasya sudah dianggap berseteru. Akhirnya Tasyi pun membuat klasifikasi di YouTube didampingi sang suami.

Baca Juga:
Slip Gaji Diduga Milik Karyawan Tasyi Athasyia Dispill, Nominalnya di Bawah UMR Jakarta

Perseteruan keduanya dikabarkan berlanjut hingga Tasyi dan Tasya merayakan ulang tahun ke-31 pada 23 Mei 2023 lalu secara terpisah. Padahal biasanya ulang tahun mereka dirayakan bersama karena keduanya adalah saudara kembar.

4. Sebut uang 1 miliar tak bisa buat beli rumah

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Tasyi Athasyia kembali kena kritik saat bercanda jika uang 1 miliar hanya bisa untuk membeli cotton bud anak Tasya Farasya saja. Ketika timnya bilang bisa untuk membeli rumah Tasyi tak percaya dan malah menanyakan apakah rumahnya di atas gunung merapi? Akibat pernyataan di video lama tadi, banyak yang menyebut Tasyi bukan orang yang sensitif sebab bagi banyak orang 1 miliar adalah nilai yang begitu besar.

5. Kerap flexing

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Lahir di keluarga kaya, Tasyi Athasyia yang kerap pamer barang mewah dan kehidupan glamornya pun tak luput dari kritik. Ia dianggap suka flexing atau pamer harta di media sosial padahal dirinya telah tampil dengan citra agamis. Hal itu pun membuat Tasyi jadi sasaran komentar nyinyir netizen.

6. Tak bayar gaji mantan karyawan

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Terbaru Tasyi Athasyia dituding tidak membayarkan gaji mantan karyawan dan THR. Gaji dan THR itu tak dibayarkan sejak Mei 2023 padahal kontraknya habis pada 16 Mei. Mantan Karyawan yang bernama Risty Oktaviani ini pun menyebut jika pihak Tasyi awalnya hanya akan membayar gajinya setengah-setengah setelah curhatannya viral.

7. Dianggap playing victim

Kontroversi Tasyi Athasyia. (Twitter/tasyiiathasyia)

Tak lama setelah tudingan Risty viral, mantan karyawan Tasyi itu malah membuat video klarifikasi. Risty menyebut jika dirinya keluar dengan cara yang tidak baik-baik dan tanpa pamit. Risty juga meminta maaf pada Tasyi Athasyia atas tudingannya yang berujung viral. Namun, Tasyi justru kembali kena julid karena dianggap playing victim dan tidak meminta maaf. Padahal dirinya yang tidak membayarkan gaji mantan karyawannya itu.

Itu tadi sederet kontroversi Tasyi Athasyia yang sampai sekarang masih menjadi sorotan karena tudingan tak membayarkan gaji mantan karyawannya padahal selama ini selalu bergaya hidup mewah. Bagaimana menurutmu?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More