Matamata.com - Biru Baru dan Und Bodevan menggelar tur di lima kota pada Desember 2024 sebagai rangkaian penutup tahun. Tajuk ‘Kembali Menemukan’ menjadi entitas utama dalam combo tour antara Biru Baru dan Und Bodevan yang akan terselenggara di 5 kota pada 1 Desember 2024 hingga 15 Desember 2024.
Bukan tanpa alasan tajuk tur ini dipilih menjadi komunikasi utama. ‘Kembali Menemukan’ pada dasarnya merupakan gabungan dua tajuk rilisan terakhir dari masing-masing musisi. Pada September 2024 lalu duo alternative-pop yang beranggotakan Goldan Tambayong dan Talitha Belinda Esmeralda telah merilis single terbaru yang berjudul ‘Kembali ke Awal’.
Single yang mencerminkan bagaimana Biru Baru kembali ke akar mereka, mencari esensi kebebasan dalam bermusik tanpa terasa dikejar oleh waktu dan ekspektasi. Sedangkan Alif Mangkunegara melalui proyek musiknya Und Bodevan baru saja merilis EP ke-2 pada akhir November 2024. Bertajuk ‘Mencari-Menemukan’ dengan kemasan baru sebagai vokal-bass dan lagu-lagu berbahasa Indonesia.
Rangkaian kali ini juga akan diramaikan dengan banyak musisi lain di berbagai kota. Seperti tanggal 1 Desember 2024 di Yogyakarta akan dimeriahkan oleh duo More on Mumbles.
Selanjutnya di wilayah Jawa Barat pada 6 Desember 2024 akan tampil bersama Dhira Bong di Bandung dan lanjut keesokan harinya di Bekasi bersama Tanjung pada 7 Desember 2024.
Kota ke-4 dalam tur ini akan terselenggara di kota hujan, Bogor bersama Karina Christy pada tanggal 13 Desember 2024. Terakhir rangkaian ini akan berakhir di Jakarta pada tanggal 15 Desember 2024 bersama Mentari Novel.
Namun tidak seperti tur kolektif pada umumnya yang akan tampil secara bergantian dengan set list masing-masing. ‘Kembali Menemukan’ akan disuguhkan dengan konsep yang sangat berbeda.
Semua musisi akan tampil dalam satu kesatuan set list dan akan menampilkan kolaborasi di panggung. Ide brilian terbentuk dari Rhesa Aditya sebagai music director pada tur kali ini. Selain itu juga akan ada Rhesta Wirananda, Samuel Paul Gerald, Michael Septian, Vito Suyanto, dan Nabnab yang tampil sebagai unit pengiring para kolaborator acara.
Berita Terkait
-
Kerugian Miliaran Rupiah Ditanggung Ahmad Dhani Cs Imbas Penundaan Konser Dewa 19
-
Vava Imanez Meriahkan Tur Island Vibes di Yogyakarta
-
The Sounds Project 7 Hadirkan Lebih dari 90 Nama untuk Line Up Utama
-
TREASURE akan Gelar Konser di Jakarta Tahun Ini, Catat Harga Tiketnya
-
Kayak Bos dan Asisten, Detik-detik Denny Caknan Tak Gandeng Tangan Bella Bonita ke Atas Panggung Disorot
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya