Baktora | MataMata.com
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo selfie bersama pendukungnya usai debat capres di Gedung KPU RI, Jakarta, Selasa (12/12/2023). (Instagram/@ganjar_pranowo)

Tak hanya itu, ia juga tak menampik bahwa alutsista saat ini sudah semakin canggih. Maka dari itu perlu dipersiapkan baik pengguna termasuk alat yang memang dibutuhkan di Indonesia.

Seperti diketahui, debat ketiga nanti akan mengundang para capres yang akan beradu gagasan pada 7 Januari 2024.

Setelah debat pertama masing-masing paslon saling adu gagasan, pada debat kedua capres ini akan kembali terjadi perang pemikiran. Tema yang akan dibahas antara lain, pertahanan, keamanan, hubungan internasional dan geopolitik.

Berkaca pada debat pertama yang diikuti para capres, masing-masing capres mampu memberikan pemikiran terhadap masyarakat. Ajang debat ini juga untuk memastikan para calon mendapat dukungan suara yang cukup tinggi.

Maka dari itu, visi misi dalam debat ketiga nanti menjadi momentum capres memberikan kepastian pada pemilih untuk menentukan siapa pemimpinnya.

Di sisi lain, debat pertama capres, memang pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan menguasai panggung. Kendati begitu, masih ada sejumlah kekurangan yang dinilai publik.

Sementara di debat ketiga ini, Prabowo Subianto diprediksi sebagai sosok yang cukup mendominasi. Mengingat, saat ini Prabowo masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan.

Load More