Baktora | MataMata.com
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan saat memayungi seorang warga Sorong ketika berkampanye. (Twitter/@@Zeuszeeelogic)

Cara Anies itu mendapat apresiasi. Tak sedikit dari netizen yang menilai bahwa pemimpin harus memiliki etika meskipun berhadapan dengan rakyat kecil sekalipun.

"Perhatian [Anies] itu enggak mungkin dilakukan sekejap, itu tentu dilakukan terus-menerus dan jadi kebiasaan," terang netizen pertama.

Capres nomor 1, Anies Baswedan memberi peparan, saat debat capres di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). (Instagram/@prabowo)

 

"Respect king," ujar lainnya.

"Bang tolong jangan diterusin bang, entar adanya mewek ini. Pemimpin yang punya karakter akhlakul karimah," ujar lainnya.

"Kalau pemimpin punya etika sedekat ini dengan masyarakat, harus dikawal ketat," puji lainnya.

Anies Baswedan melanjutkan kampanyenya ke Papua sejak Selasa (16/1/2024) lalu. Wilayah ini belum banyak dijamah luas oleh pemerintah Jokowi, termasuk kandidat capres.

Kampanye para paslon di Pemilu 2024 masih terus dilakukan. Batas terakhir kampanye dari jadwal KPU RI adalah 10 Februari. Rencana pemungutan suara sendiri akan dihelat pada 14 Februari 2024.

Load More