Baktora | MataMata.com
Dukungan kader Golkar ke paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. (Twitter/@ganjar_pranowo)

Terpecahnya dukungan Golkar menuju Pemilu 2024 ini tentu sedikit banyak mempengaruhi elektabilitas Prabowo-Gibran ke depan. Massa Golkar sendiri bisa menjadi salah satu faktor penguat dukungan di Pilpres mendatang.

Maka dari itu, Prabowo-Gibran diingatkan untuk berhati-hati dan mencari alternatif lain untuk tetap fokus pada tujuannya, menang satu putaran.

Bukan tanpa alasan, rencana tersebut bisa saja gagal jika dalam pemungutan suara nanti tidak ada paslon yang berhasil meraih 50 persen suara lebih.

Capres nomor urut 2, Prabowo dan nomor urut 3, Ganjar saat berkampanye. (kolase Instagram)

 

Justru dukungan sebagian kader Golkar ini bisa membalikkan keadaan Ganjar-Mahfud yang unggul di pemungutan suara.

Kendati begitu, kubu paslon nomor urut 1, Anies-Muhaimin nyatanya tak akan tinggal diam. Bahkan dukungan dari generasi muda terutama Kpopers bisa menambah elektabilitas AMIN di Pilpres 2024.

Terkait siapa yang paling unggul, hal itu tentu bisa terlihat ketika penghitungan suara pada 14 Februari 2024 mendatang.

Load More