Matamata.com - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, mengaku tidak sabar segera tampil bersama Thom Haye dan Eliano Reijnders di level klub setelah sebelumnya mereka bertiga untuk pertama kali merasakan bermain bareng di timnas Indonesia.
Kolaborasi perdana Klok, Thom, dan Eliano terjadi saat timnas Indonesia menang telak 6-0 atas Taiwan pada laga FIFA Match Day di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (5/9).
"Saya tidak sabar untuk main sama dia (Thom Haye-red) di Persib dan tentu dengan Eliano juga," ujar Klok usai pertandingan.
Selain ketiganya, ada pula Beckham Putra yang sejak awal turun sebagai starter. Jumlah pemain Persib di lapangan sempat bertambah menjadi empat ketika Thom Haye masuk menggantikan Nathan Tjoe-A-On pada menit ke-65. Namun kebersamaan mereka hanya berlangsung sekitar lima menit, lantaran Beckham ditarik keluar pada menit ke-70 dan digantikan debutan Miliano Jonathans. Eliano pun akhirnya digantikan Stefano Lilipaly di menit ke-80.
Dari empat pemain Persib yang tampil, tiga di antaranya memberi kontribusi penting. Klok dan Eliano masing-masing mencetak satu gol, sementara Beckham menyumbang assist untuk gol Jordi Amat.
"Thom, dan jangan lupa Eliano, dia bermain luar biasa hari ini. Kalau untuk gaya bermain, saya pikir saya tidak sama seperti Thom. Kami mungkin melengkapi satu sama lain di lapangan," kata Klok. (Antara)
Berita Terkait
-
John Herdman Dorong Rizky Ridho Segera 'Naik Level' ke Luar Negeri
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Justin Hubner Cetak Gol Debut, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan
-
PSSI Rampungkan Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia, Nama Segera Diumumkan
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas