Matamata.com - Artis Roger Danuarta dikabarkan menjadi seorang mualaf. Kabar tersebut menyeruak setelah beredar video Roger Danuarta mengucapkan dua kalimat syahadat.
Dibimbing oleh seorang ustaz dan disaksikan oleh beberapa saksi, Roger Danuarta terlihat menghayati saat melafalkan dua kalimat syahadat. Hal tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah, pada Selasa (30/10/2018).
Baca Juga:
Beredar Video Roger Danuarta Dibimbing Baca Syahadat
Sayangnya, hingga berita ini dibuat belum ada klarifikasi langsung dari pihak yang bersangkutan.
Diketahui, sebelum dikabarkan menjadi mualaf Roger Danuarta adalah pemeluk agama Kristen. Sebagai umat Kristiani, Roger Danuarta juga terlihat sering melakukan ibadah yang sudah menjadi kewajibannya.
Terlepas dari kabar jika Roger Danuarta sudah menjadi seorang mualaf, ada beberapa fakta tentang Roger Danuarta yang patut kalian ketahui. Dikumpulkan dari beberapa sumber, berikut ini empat fakta tentang Roger Danuarta:
Baca Juga:
Keluarga Sudah Blak-blakan soal Penikahan Maia Estianty
1. Awal karier sinetron
Roger Danuarta mulai dikenal saat ia bermain di sinetron yang berjudul Cinta Berkalang Noda pada tahun 2001. Akting yang memukau dan paras yang tampan membuat popularitas Roger Danuarta merangkak naik.
Hanya berselang satu tahun tepatnya pada tahun 2002, Roger Danuarta kemudian bermain di sinetron yang berjudul Siapa Takut Jatuh Cinta. Bersama Leony, Indra Brugman, Steve Emmanuel dan Jonathan Frizzy, Roger Danuartam berhasil mendapatkan hati para penonton.
Baca Juga:
Makin Mirip Ibunya, Ini 7 Gaya Putri Sulung Alya Rohali
Bahkan karena sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta, Roger Danuarta dan kawan-kawan dijuluki sebagai F4 Indonesia kala itu. Dari awal debut hingga sekarang, Roger Danuarta tercatat sudah bermain di sekitar 20 judul sinetron.
2. Mengeluarkan album solo
Selain menjadi seorang pemain sinetron, Roger Danuarta juga merambah dunia tarik suara. Roger Danuarta sempat mengeluarkan album yang bertajuk An Zhao Ni Shuo Yao (Seperti Yang Kau Ingin). Roger Danuarta juga sempat merilis album rohani yang dirilis menjelang Natal dan tahun baru.
Baca Juga:
Jam Terbang Tinggi, 7 Artis Ini Ternyata Takut Naik Pesawat
Selain album solonya, pada tahun 2007 Roger Danuarta juga merilis album kompilasi bersama beberapa artis seperti Nicky Tirta, Dimas Seto, dan Vicky Nitinegoro yang bertajuk 10 Male Sinetron Artist: Compilation Album.
3. Terjerat narkoba
Sayangnya pada tahun 2014, Roger Danuarta sempat terjerat kasus narkoba. Roger Danuarta ditemukan tak sadarkan diri dengan jarum suntik yang menancap di lengannya.
Berdasarkan tes urine yang dijalani, Roger Danuarta ternyata mengonsumsi putaw dan ganja. Sempat dipenjara satu tahun, Roger Danuarta akhirnya mendapatkan rehabilitasi.
4. Masih belum menikah
Di usianya yang sudah menginjak 36 tahun, Roger Danuarta belum terlihat kembali menggandeng wanita untuk dijadikan pendamping hidupnya. Padahal sebelumnya, sejumlah nama artis cantik sempat dikabarkan dekat dengannya.
Terakhir adalah nama Cut Meyriska yang disebut-sebut sedang dekat dengan Roger Danuarta. Namun keduanya sama-sama tak memberikan klarifikasi mengenai kabar burung ini.
Berita Terkait
-
Kayak Boneka Semua, Pemotretan Terbaru Keluarga Roger Danuarta dan Cut Meyriska Bikin Takjub
-
Roger Danuarta Posting Foto Keluarga: Bapaknya Jungkook, Anaknya Jadi Chanyeol
-
Adab Roger Danuarta Jaga Pandangan saat Mayang Joget Badarawuhi Diomongin: Sambil Baca Ayat Kursi
-
Foto Anak Cut Meyriska dan Roger Danuarta saat Umrah Diunggah Akun Islami Luar Negeri, Malah Dibandingkan dengan Cipung
-
12 Potret Pas Foto Buku Nikah Artis, Milik Chelsea Olivia dan Cut Meyriska Beda Sendiri
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar