Tretan Muslim dan Coki Pardede menyatakan mundur dari MLI. (YouTube)

Matamata.com - Video memasak babi dengan kurma yang diunggah oleh Tretan Muslim di akun YouTube pribadinya, tampaknya berbuntut panjang. Ia dan Coki Pardede dituding telah menistakan agama Islam.

Tudingan yang tidak menjelaskan di mana letak penistaan agama itu membuat Tretan Muslim dan Coki Pardede mengambil keputusan yang sangat disayangkan.

''Tudingan bahwa saya telah menistakan agama saya sendiri jujur itu sangat menyakitkan bagi saya,'' kata Tretan Muslim, Selasa (30/10/2018) kemarin.

Baca Juga:
Pesona 5 Artis Asal Bali Ini Bikin Banyak Pria Jatuh Hati

Tretan Muslim dan Coki Pardede memutuskan mundur dari Majelis Lucu Indonesia (MLI). Keputusan itu mereka lakukan lantatan tak ingin anggota lainnya ikut terseret lebih jauh oleh persoalan yang melibatkan mereka.

Ya, tudingan menistakan agama itu berimbas pada kepentingan anggota MLI lainnya. Seperti kasus yang menimpa tur stand up komika Ananta Rispo, harus terjanggal di beberapa kota karena dikira ada sangkut pautnya dengan persoalan Tertan Muslim dan Coki Pardede.

Kejadian yang paling tidak enak adalah ketika kerabat dan orang terdekat Tretan Muslim dan Coki Pardede mendapat ancaman pembunuhan. Dalam video berjudul Debat Kusir Episode Terakhir itu, Tretan mengecam tindakan tersebut dan menyatakan jika itu bukanlah ajaran Islam.

Baca Juga:
Gaya Kreatif 7 Seleb Indonesia Rayakan Halloween

Tretan Muslim dan Coki Pardede. (YouTube)

''Dan sebagai orang yang haus ilmu, saya sangat berterima kasih dan saya sangat terbuka jika ada orang yang menegur saya, menasehati saya. Tapi kata-kata makian, cacian, persekusi, menghalalkan darah saya darah teman saya, bahkan ancaman pembunuhan terhadap saya, terhadap keluarga saya. Saya yakin hal tersebut tidak mencerminkan ajaran Islam,'' ujar Tretan Muslim.

Tretan Muslim dan Coki Pardede mengungkapkan permintaan maaf atas kegaduhan yang telah terjadi atas video memasak babi dengan kurma. Hanya saja hingga video itu dibuat, Tretan dan Coki belum benar-benar paham di mana letak kesalahannya menistakan agama.

Sejauh ini, Tretan Muslim dan Coki Pardede hanya menerima tudingan menistakan agama tanpa diberi penjelasan di mana dan seperti apa detail kesalahannya. 

Baca Juga:
Bantu Korban Bencana, 5 Musisi Ternama Rela Lelang Alat Musik

''Dan sampai sekarang saya sebenernya belum tahu sih, bagian mana dari video masak kurma saus babi itu, bagian mana yang menistakaannya. Kalau saya ditegur, dikoreksi, dan itu membuat saya sadar akan kesalahan saya, saya siap minta maaf. Kalau saya paham di mana letak kesalahan saya, bukan karena dipaksa atau diancam. Karena kalau saya minta maaf karena saya sudah paham atas kesalahan saya, itu akan menjadi perbaikan diri bagi saya agar tidak terjadi lagi di depan hari,'' tambahnya.

 

Sebagai bentuk tanggung jawabnya atas kegaduhan itu, Tretan Muslim dan Coki Pardede menyatakan mundur dari MLI juga dunia hiburan Tanah Air, khususnya dunia standup comedy. Keputusan mereka sangat disayangkan kaum Golongan Kami (penggemar MLI).

Load More