Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Krisdayanti. (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Diva Indonesia, Krisdayanti, yang kini terjun ke dunia politik belum lama ini jadi sorotan netizen.

Ini gara-gara postingan sang diva saat terjun ke got sungai untuk membersihkan sampah dianggap hanya pencitraan.

Berdasarkan keterangan yang Krisdayanti tuliskan, ia sedang berada di Batu untuk ikut gerakan moral sapu bersih sampah. Makanya ia ikut turun ke sungai.

Baca Juga:
Menggemaskan! Intip 3 Potret Maternity Shoot Putri Titian Saat Hamil Besar

Krisdayanti bersihkan sampah di sungai. (Instagram/@krisdayantilemos)

Pun ia menyertakan hashtag peduli ekologi dalam postingan Instagram pribadinya, @krisdayantilemos.

"Nusantara hari ini perlu bersih. Gerakan moral sapu bersih sampah nyemplung kali semoga mengalir dari hulu sampai ke hilir," tulis Krisdayanti, Minggu (24/2/2019).

Sayangnya, postingan itu justru menjadi bahan gunjungan netizen apalagi saat melihat style Krisdayanti.

Baca Juga:
Resmi Menikah, Inilah Potret Cantik Syahrini Dalam Balutan Gaun Putih

Krisdayanti bersihkan sampah di sungai. (Instagram/@krisdayantilemos)

Terlihat Krisdayanti tampil elegan dengan busana sederhana, mengenakan sweater panjang dan celana training panjang. Buat melindungi kakinya, istri Raul Lemos ini mengenakan sepetu boot hujan berwarna hijau.

Tak lupa sarung tangan juga ia kenakan saat memungut sampah. Krisdayanti juga tak lupa mengenakan asesoris kacamata mahalnya.

Beberapa netizen jadi sibuk mengomentari apa yang dipakai Krisdayanti bukan apa yang diperbuat.

Krisdayanti bersihkan sampah di sungai. (Instagram/@krisdayantilemos)

"Fokus sama kaca matanya aja," komentar seorang netizen.

"Gue lebih percaya itu bukan pencitraan Klo kerjanya...tanpa boot, kacamata hitam plus ga dandan," netizen lain menimpali.

Ada juga netizen yang mengatakan Krisdayanti salah kostum. Karena menurut mereka mantan istri Anang Hermansyah seperti akan konser bukan bersih-bersih sampah di sungai.

Sayangnya, Krisdayanti sepertinya mengabaikan semua komentar miring tentangnya. Terbukti tak ada balasan apa pun di kolom komentar postingannya.

Seperti diketahui, Krisdayanti diusung menjadi calon legislatif dari PDI Perjuangan di dapil Malang Raya.

Load More